Rain Disebut Mendekati Obesitas, Hasil Pemeriksaan Medis Bikin Syok
Penyanyi dan aktor Rain dikenal dengan tubuhnya yang ramping, atletis dan perut six pack. Tapi hasil pemeriksaan kesehatan menyatakan bahwa suami Kim Tae Hee ini mendekati obesitas.
Rain membagikan hasil pemeriksaan medisnya kepada para follower di Instagram Story, Selasa (11/4/2023). Pria berusia 40 tahun ini begitu terkejut begitu tahu kalau dia ternyata kelebihan berat badan. Pasalnya, selama ini Rain diketahui sangat menjaga pola makan dan rajin olahraga.
"Saya sering olahraga berat, tapi saya didiagnosa pra-obesitas. Mereka bilang saya harus latihan secara rutin," kata Rain.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam lembaran hasil pemeriksaan medis, tertulis bahwa Rain masuk kategori kelebihan berat badan. Bahkan sudah mendekati obesitas.
Penyanyi Rain. Foto: Instagram/@rain_oppa |
"Overweight (pre obesity stage). Take care to not gain more weight," demikian pernyataan hasil tes itu.
Mereka memperingatkan agar Rain tidak menambah berat badannya. Bintang drakor 'Ghost Doctor' ini juga direkomendasikan melakukan latihan aerobik dan menjaga diet seimbang.
"Apa ini artinya saya harus masuk Kampung Olimpiade, atau haruskah saya ganti pekerjaan? Saya sudah olahraga dua kali sehari - benar-benar deh ini penghitungannya keliru atau bagaimana?" ujarnya.
Pada 2020, Rain menurunkan berat badan hingga 10 kg dalam tiga bulan dengan melakukan Tabata. Latihan berintensitas tinggi ini meliputi jumping jack, squat sambil lompat, push up dan burpee.
Rain juga diketahui sangat menghindari makan junk food. Dia mengaku hanya makan junk food seperti burger, nugget dan ayam goreng sekali dalam setahun.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin












































