Mengenal Diet 80/20, Pola Makan Orang Jepang yang Bikin Tubuh Langsing
Memiliki tubuh langsing ideal menjadi dambaan bukan hanya demi penampilan tapi juga kesehatan. Bagi kamu yang ingin punya tubuh langsing bisa mencoba diet 80/20 ala orang Jepang. Seperti apa?
Kebiasaan baik menerapkan pola hidup yang sehat, sudah dilakukan oleh wilayah-wilayah di dunia dengan sebutan Zona Biru yang masyarakatnya memiliki umur panjang dan sehat. Salah satu wilayah di Jepang yang masuk dalam kategori Zona Biru adalah Okinawa. Dilansir dari laman Eat This, Not That, rahasia dari rata-rata penduduknya yang berumur panjang dan jarang terpapar penyakit serius adalah diet 80/20.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Apa itu Diet 80/20 yang Dilakukan Orang Jepang?
Patokan utama dari kebiasaan penduduk Okinawa adalah diet 80/20. Diet ini menekankan untuk merasakan kenyang sebesar 80% setiap kali makan. Kebiasaan ini akan membantu otak untuk memberikan sinyal bahwa perut sudah terasa penuh. Sisa 20% lainnya adalah perasaan lapar saja yang tidak dipenuhi, sehingga metode diet ini cocok untuk menurunkan berat badan.
Penduduk Okinawa sangat disiplin terkait pola dan porsi makan setiap harinya. Biasanya mereka akan makan dengan porsi yang lebih sedikit pada siang hari.
Pada saat makan malam, porsi makanan bisa ditambahkan dengan catatan bahwa tidak makan mendekati jam tidur. Selain itu, setelah makan malam tidak akan ada tambahan makanan lagi yang dikonsumsi.
Selain menjaga porsi makan, orang Jepang, khususnya penduduk Okinawa membatasi asupan gula dan garam. Mengonsumsi gula berlebih akan menyebabkan diabetes, mempercepat pikun, penuaan dini, serta masalah-masalah kesehatan lainnya. Apabila terlalu banyak asupan garam dalam tubuh dapat meningkatkan resiko stroke dan penyakit jantung.
Mau tahu apalagi cara diet 80/20 yang dilakukan penduduk Okinawa, Jepang? KLIK DI SINI untuk meneruskan membaca.
(eny/eny)
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Home & Living
3 Alat Kebersihan Ini Pasti Akan Kamu Butuhkan di Rumah, Cek Produknya di Sini!
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati











































