ADVERTISEMENT

Comeback Jadi Wolverine, Hugh Jackman Makan 8.600 Kalori Sehari

Hestianingsih Hestianingsih - wolipop Rabu, 08 Mar 2023 13:30 WIB
SYDNEY, AUSTRALIA - SEPTEMBER 27:  Australian actor Hugh Jackman poses during a photo call to promote his new film Real Steel at the Intercontinental Hotel on September 27, 2011 in Sydney, Australia.  (Photo by Lisa Maree Williams/Getty Images) Hugh Jackman. Foto: Lisa Maree Williams/Getty Images
Jakarta -

Hugh Jackman diet tinggi kalori untuk memainkan perannya sebagai Wolverine. Demi menjadi manusia mutan, aktor 54 tahun ini makan hingga 8.600 kalori per hari.

Hugh Jackman akan kembali memerankan Wolverine, setelah penampilan terakhirnya sebagai anggota X-Men itu dalam film 'Logan', yang tayang pada 2017. Karakter Wolverine akan muncul lagi di sekuel film Marvel terbaru, 'Deadpool 3'.

Lima tahun rehat jadi Wolverine, Hugh Jackman harus melakukan transformasi besar-besaran pada tubuhnya. Pria asal Australia ini pun harus menyantap makanan tinggi kalori dalam porsi besar untuk persiapan sebelum syuting.

hugh jackman rayakan selesainya diet wolverineHugh Jackman saat jadi Wolverine di film 'Logan'. Foto: Daily Mail

Diet tinggi kalori dijalaninya selama enam bulan. Dalam sehari dia harus makan enam kali yang dibagi menjadi 4 kali makan utama dan 2 kali camilan. Sekali makan, Hugh Jackman bisa mengasup 1.100 hingga 2.100 kalori.

"Menggemukkan badan. Sehari dalam hidup. Terima kasih Chef Mario sudah membantu saya tetap sehat dan makan yang benar selama... Menjadi. Wolverine. Lagi," tulis Hugh Jackman saat memperlihatkan porsi makanannya di media sosial.

Meskipun diet tinggi kalori, Hugh Jackman tetap mengonsumsi makanan sehat yang dipersiapkan khusus oleh chef. Menu dietnya terdiri dari sayuran hijau, pasta, nasi, juga daging.

Asupan tinggi kalori diimbangi dengan latihan intens untuk membentuk otot dan memperbesar tubuh. Dalam salah satu wawancara, Hugh Jackman mengatakan bahwa selama enam bulan terakhir, tidak ada kegiatan lain yang dilakukannya selain makan dan olahraga.

"Saya tidak melakukan pekerjaan lain. Saya akan bersama keluarga dan latihan. Itu yang akan jadi pekerjaan saya selama enam bulan," tuturnya, seperti dikutip dari Female First.

Normalnya, pria dengan kondisi fisik sehat hanya membutuhkan 2.500 kalori untuk menjaga kesehatan dan fungsi tubuh. Maka dari itu diet tinggi kalori yang dijalani Hugh Jackman tentu bukan untuk diikuti orang awam dan harus di bawah pengawasan ahli gizi serta tenaga kesehatan.



Simak Video "Chaeyoung TWICE Minta Maaf Karena Kenakan Kaos Bersimbol Nazi"
[Gambas:Video 20detik]
(hst/hst)