Tak Disangka, Riset Buktikan 2 Sayuran Ini Bisa Cegah Pertumbuhan Uban
Brokoli dan seledri dikenal sebagai makanan sehat yang kaya nutrisi. Kedua sayuran ini mengandung serat tinggi, vitamin, dan antioksidan yang bermanfaat bagi tubuh.
Selain mendukung kesehatan pencernaan dan meningkatkan daya tahan tubuh, penelitian terbaru menunjukkan bahwa konsumsi brokoli dan seledri juga dapat membantu memperlambat bahkan mencegah munculnya uban.
Tim peneliti dari Universitas Nagoya dan beberapa institusi lainnya di Jepang menemukan bahwa luteolin, antioksidan yang terdapat dalam brokoli dan seledri, dapat menekan perkembangan rambut beruban. Temuan ini dipublikasikan dalam jurnal internasional Antioxidants dan menunjukkan bahwa luteolin efektif memperlambat kemunculan uban, baik saat dikonsumsi secara oral maupun diaplikasikan langsung ke kulit.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti dikutip dari Japan Times, penelitian ini menggunakan tikus yang telah dimodifikasi secara genetik agar mengalami penuaan rambut lebih cepat. Tikus-tikus ini biasanya memiliki 80% rambut beruban saat mencapai usia 10 bulan, yang setara dengan usia paruh baya pada manusia.
Ilustrasi brokoli. Foto: Getty Images/iStockphoto/sirichai_asawalapsakul |
Dalam eksperimen yang berlangsung selama 16 minggu, tim peneliti memberikan luteolin melalui makanan atau mengoleskannya pada punggung tikus, lalu membandingkan hasilnya dengan tikus yang tidak diberi apapun.
Pada awal penelitian, semua tikus memiliki sekitar 20% rambut beruban. Setelah 16 minggu, tikus yang menerima luteolin menunjukkan sedikit atau bahkan tidak ada peningkatan jumlah uban, sedangkan tikus yang tidak diberi antioksidan tersebut mengalami peningkatan uban hingga 60%-80%.
Analisis lebih lanjut terhadap folikel rambut menunjukkan bahwa endothelin-zat yang berperan dalam mendukung sel penghasil pigmen rambut-tetap terjaga pada tikus yang menerima luteolin. Sebaliknya, kadar endothelin menurun pada tikus yang mengalami peningkatan uban.
Para peneliti menduga bahwa sifat antioksidan luteolin dapat membantu mencegah penuaan sel-sel penghasil pigmen rambut, sehingga memperlambat munculnya uban.
Ilustrasi seledri. Studio Photo Foto: iStock |
Meskipun penelitian ini masih dilakukan pada hewan, Profesor Masashi Kato dari Universitas Nagoya menyebutkan bahwa mekanisme serupa kemungkinan juga berlaku pada manusia.
"Kami belum bisa memastikan bahwa efek ini akan sama pada manusia, tetapi penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa proses serupa dapat terjadi pada orang yang mengalami rambut beruban," ujarnya.
Dia juga menambahkan bahwa pola makan seimbang yang mencakup makanan kaya luteolin, seperti brokoli dan seledri, berpotensi membantu memperlambat munculnya uban. Jadi, mengonsumsi lebih banyak sayuran ini bisa menjadi salah satu langkah alami dalam menjaga kesehatan rambut seiring bertambahnya usia.
"Diet seimbang yang mencakup makanan kaya luteolin dapat membantu menekan pertumbuhan uban," pungkasnya.
(hst/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce













































