Viral Dokter Lakukan Operasi Vasektomi Sendiri, Hadiah untuk Istri
Vasektomi adalah salah satu metode kontrasepsi permanen bagi pria yang semakin banyak dipertimbangkan oleh pasangan yang tidak ingin menambah anak lagi. Dibandingkan sterilisasi pada wanita, prosedur ini dianggap lebih sederhana dan minim risiko.
Namun, apa yang terjadi jika seorang dokter melakukan vasektomi pada dirinya sendiri? Inilah yang dilakukan oleh seorang ahli bedah plastik asal Taiwan, Chen Weinong.
Dokter dikenal sebagai spesialis bedah estetika ini menyebut tindakannya sebagai 'hadiah' untuk sang istri. Dia pun membagikan video prosedur vasektomi tersebut di media sosial dan jadi viral.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam video tersebut, Chen memperlihatkan langkah-langkah saat melakukan vasektomi pada dirinya sendiri. Video ini ditonton lebih dari 4 juta kali sejak diunggah pada 9 Januari 2025.
Sebagai ayah dari tiga anak, Chen memutuskan untuk menjalani vasektomi karena mempertimbangkan usia dirinya dan istrinya. Percaya penuh pada keterampilannya, dia melakukan prosedur itu sendiri di kliniknya di Taipei.
"Sterilisasi pada wanita lebih kompleks, sementara pada pria lebih sederhana. Kita hanya perlu menemukan saluran sperma dan mengikatnya," jelasnya, seperti dikutip dari South China Morning Post.
Dalam videonya, Chen merinci 11 langkah prosedur, mulai dari mencari saluran sperma, memberikan anestesi, memotong, mengikat, hingga menjahit luka. Biasanya vasektomi hanya membutuhkan waktu 15 menit, namun Chen menghabiskan lebih dari satu jam untuk menyelesaikannya sendiri.
Setelah selesai, Chen mengakui bahwa dia merasa sangat lelah. Ia juga mengungkapkan malam setelah operasi terasa menyakitkan, tetapi rasa tidak nyaman itu mereda keesokan paginya.
Dokter bedah lakukan operasi vasektomi sendiri, jadi viral. Foto: Instagram/@docchen3 |
Namun, tidak semua orang terkesan dengan aksinya. Beberapa netizen mempertanyakan apakah seorang dokter bedah plastik memiliki kualifikasi yang tepat untuk melakukan vasektomi.
Menanggapi hal ini, Chen menegaskan bahwa dia memiliki lisensi bedah. Saat prosedur dia juga didampingi oleh seorang perawat serta tiga dokter lain, termasuk ahli urologi sebagai pengawas, demi memastikan keamanannya.
"Operasi ini sepenuhnya dibiayai sendiri dan dilakukan di fasilitas medis resmi," tambahnya.
Meskipun demikian, Chen dengan tegas memperingatkan masyarakat untuk tidak meniru aksinya.
"Melakukan vasektomi sendiri di rumah sangat berbahaya. Saya sangat menyarankan untuk berkonsultasi dengan dokter urologi profesional," ujarnya.
Aksi Chen ini memicu banyak diskusi di media sosial, dengan videonya telah dibagikan lebih dari 100.000 kali. Seorang pengguna memuji keputusannya sebagai bentuk tanggung jawab terhadap keluarga.
"Kamu sangat perhatian. Pemulihan sterilisasi pria jauh lebih cepat dibandingkan wanita," komentar salah satu netizen.
Ada juga yang mengingatkan agar orang-orang tidak sembarangan meniru.
"Lebih baik konsultasi dengan dokter profesional. Prosedurnya cepat dan biayanya tidak mahal," tulis netizen lain.
Di Taiwan, vasektomi tanpa rasa sakit biasanya dikenakan biaya sekitar 18.000 hingga 25.000 dolar Taiwan (sekitar Rp8,6 juta hingga Rp12 juta) dan pasien bisa langsung pulang di hari yang sama.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual












































