Kasus COVID-19 Menurun, Warga Inggris Boleh Pelukan dengan Keluarga & Teman
Inggris akan melonggarkan aturan terkait virus Corona. Mulai 17 Mei 2021, warga Inggris boleh berpelukan dengan teman-teman dan kerabat mereka.
Pembatasan jaga jarak mulai dilonggarkan, menyusul semakin berkurangnya kasus COVID-19 di Negeri Ratu Elizabeth II. Kementerian sudah mengeluarkan kebijakan yang membolehkan warga Inggris melakukan kontak dekat dengan orang yang tidak serumah.
Ini merupakan pertamakalinya aturan jaga jarak dilonggarkan dalam lebih dari setahun virus Corona melanda sejak Maret 2020. Seperti dilansir Metro.co.uk, para menteri sudah menyetujui kebijakan tersebut dan meresmikannya dua minggu mendatang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Vaksinasi yang masif dibarengi dengan aturan lockdown dan social distancing selama berbulan-bulan disebut sebagai kunci keberhasilan pemerintah memerangi pandemi virus Corona di negaranya. Kini tercatat hanya 1 dari 1.000 orang di Inggris yang positif virus Corona.
"Datanya menunjukkan hasil yang sangat bagus. Para ilmuwan mengatakan kita sudah di jalur yang benar untuk ke tahap selanjutnya, kecuali jika terjadi perubahan drastis," ujar seorang sumber dari pemerintahan.
Kantor Statistik Nasional pun menunjukkan angka infeksi lebih rendah dari bulan-bulan sebelumnya sejak September 2020. Penularan juga menurun secara konstan dalam lima minggu terakhir.
"Bisa dipastikan tidak ada bukti peningkatan risiko transmisi (virus)," kata Paul Hunter, profesor obat-obatan dari University of East Anglia.
Meski begitu protokol kesehatan tetap harus dijalankan, seperti memakai masker dan menjaga kebersihan dengan cuci tangan. Pertemuan juga hanya diperbolehkan sebatas dengan teman dan keluarga.
Pemerintah Inggris tetap menganjurkan agar warganya menjaga jarak dengan orang asing. Begitu pula saat di tempat umum seperti kantor dan transportasi publik.
Selain itu tidak menutup kemungkinan perjalanan internasional juga akan dibuka pada 17 Mei 2021. Namun tetap dengan pengawasan ketat seperti wajib swab test dan karantina diri setelah bepergian dari negara lain.
(hst/hst)
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet











































