Saran Ahli Mata untuk Kamu yang Sering Lihat HP: Pakai Aturan 20-20-20
Selama PSBB karena pandemi Corona, kamu mungkin punya lebih banyak waktu luang yang kemudian digunakan untuk mencari hiburan dari alat-alat elektronik. Entah itu membuka media sosial di handphone, streaming drama Korea di laptop, atau sekadar menonton televisi, kita memang sudah tak bisa hidup tanpa mereka.
Meski memang menyenangkan, kamu pasti sudah tahu kalau hal itu tidak baik dilakukan seharian karena bisa mengganggu kesehatan mata. Ahli kesehatan pun menyarankan sebuah aturan mudah agar mata tetap sehat selama #DiRumahAja.
Penggunaan komputer, laptop, smartphone, atau televisi memang sulit dihindari di zaman ini. Apalagi untuk kamu yang harus mengerjakan tugas kerja atau kuliah secara online selama PSBB karena pandemi Corona. Bukan rahasia lagi jika terlalu lama menatap layar bisa menyebabkan pusing, mata kering, hingga terganggunya penglihatan.
Salah satu gangguan mata yang paling umum karena terlalu lama menatap layar adalah penglihatan berbayang ketika melihat jarak jauh. "Ketika kamu fokus pada obyek secara dekat, misalnya membaca untuk jangka waktu lama tanpa jeda, otot matamu mulai beradaptasi untuk jarak penglihatan itu," kata Daniel Cornelius, ahli mata Australia kepada Dailymail.
"Ini akan menyebabkan tekanan pada otot hingga otot mengalami kejang dan kesulitan relaks. Ketika kamu mengalihkan pandangan, obyek dengan jarak yang lebih panjang mungkin terlihat lebih berbayang ketika berganti pandangan dari dekat ke jauh atau sebaliknya. Ini adalah indikasi pertama bahwa mekanisme fokusmu tidak bisa mengatasi tingkat kelelahan pada mata," tambahnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, untuk mengurangi ketegangan mata karena cahaya biru yang dikeluarkan gawai, disarankan untuk menerapkan aturan '20-20-20'. Apa itu? "Setiap 20 menit, alihkan pandanganmu ke obyek yang paling tidak jauhnya 20 kaki (sekitar 6 meter) selama 20 detik,"
Saran lain yang diungkap Daniel terkait cara menghindari efek samping menatap layar terlalu lama adalah untuk menggunakan obat tetes mata ketika terasa kering dan tidak nyaman. Satu sarannya yang mungkin sulit dilakukan adalah mengurangi penggunaan smartphone atau laptop dua hingga tiga jam sebelum tidur. Tapi untuk kesehatan mata, cara ini patut diusahakan, bukan?
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Ramalan Zodiak 8 Januari: Cancer Introspeksi Diri, Leo Harus Belajar Mandiri











































