Saat Anak Tanya Kenapa Corona Tak Kunjung Selesai, Ini Saran Psikolog
Dalam situasi pandemi virus Corona yang panjang ini, orangtua memiliki peranan penting untuk memberikan nasihat dan penjalasan yang mudah dipahami oleh anak-anak. Seperti ketika anak mulai bertanya kenapa virus Corona ini tak kunjung selesai dan mereka harus tetap di rumah. Bagaimana cara menjawab pertanyaan anak-anak tersebut?
Psikolog Meity Arianty STP.,M.Psi. mengatakan pandemi Corona menjadi kesempatan untuk orangtua bisa mengenal anak lebih baik. Setelah sebelumnya waktu hari-hari ayah atau ibu dihabiskan dengan bekerja di kantor, kini karena semua orang harus di rumah dulu, orangtua bisa belajar memahami anak.
"Orangtua bisa mengenal anak lebih baik, belajar melihat kelebihan anak, apa yang disukai anak, jika anak kesal atau ada hal yang tidak disukai bagaimana reaksi anak dan hal-hal lain yang menggambarkan prilaku anak. Dengan begitu orangtua jadi lebih mengenal anak mereka dan bisa lebih memahami anak lebih dalam. Inilah saatnya orangtua belajar berkomunikasi dengan anak dan menjadi teman agar anak merasa diterima, dicintai dan diperhatikan sehingga anak menjadi bersyukur bahwa kejadian ini memberikan dampak positif baginya," jelas Mei kepada Wolipop pada Rabu (29/4/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketika anak bertanya kenapa virus Corona tak kunjung selesai, Mei mengatakan, anak yang sudah berusia sekolah dasar, bisa diajak berkomunikasi dua arah. Orangtua pun jadi lebih mudah menyampaikan alasan kenapa anak-anak harus terus di rumah,.
"Sehingga lebih mudah menyampaikan kepada anak bahwa saat ini pemerintah sedang berusaha menangani virus tersebut dan tugas kita adalah membantu pemerintah dengan tetap harus #dirumahaja dan menjaga diri kita agar selalu sehat, salah satunya dengan rajin mencuci tangan, makan makanan yg sehat, istirahat yang teratur dan selalu berdoa agar virusnya segera selesai. Kakak atau adik juga tetap harus semangat agar kita semua bisa kembali beraktivitas seperti sedia kala," demikian kata Mei soal jawaban yang sebaiknya diberikan ke anak.
Dan jika anak tetap bertanya mengapa harus #dirumahaja padahal hal ini sudah berlangsung lama, Mei menyarankan sebaiknya orangtua menyampaikan kepada anak bahwa apa yang sekarang semua orang lakukan adalah agar tidak tertular virus Corona.
"Orangtua bisa mengatakan kepada anak untuk menjaga diri kita dan menjaga orang lain agar tidak tertular virus, dan jika kita menurut dan mendengarkan apa yang disampaikan pemerintah maka virus tersebut akan lebih cepat selesai dan kita dapat segera keluar kembali melakukan aktivitas seperti sebelumnya. Sekarang anggap saja Tuhan sedang meminta kita untuk terus bersama dalam keluarga karena sebelumnya papa dan mama selalu sibuk kerja dan kadang lupa memberikan waktu buat kakak dan adik jadi kita harus bersyukur Tuhan memberi kita kesempatan untuk bersama-sama dalam jangka waktu yang lama," demikian saran Mei.
(gaf/eny)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026











































