Lawan Virus Corona, Perawat di China Cukur Rambut Panjang hingga Botak
Di tengah kaos situasi berbagai rumah sakit di Wuhan, yang merupakan tempat virus Corona pertama kali menyebar, para tenaga medis seperti dokter dan suster pun harus menjaga diri mereka sendiri agar tak tertular. Hal ini tentu menjadi sulit ketika para tenaga medis juga disibukkan dengan jadwal yang sangat padat.
Saking terbatasnya waktu, seorang perawat di Wuhan, China, memutuskan mencukur rambutnya hingga botak demi bisa melayani pasien dan melindungi dirinya sendiri dari virus Corona. Perawat yang diketahui bernama Shan Xia itu mencukur rambutnya pada Senin (27/01/2020), agar dia bisa lebih mudah bergerak dan bekerja ketika menghadapi pasien terinfeksi virus Corona.
Shan Xia, perawat di Wuhan, China, yang cukur rambut untuk rawat virus Corona. Foto: Dok. The Star/ World of Buzz |
Seperti dikutip dari World of Buzz, wanita berusia 30 tahun ini bekerja di Rumah Sakit Renmin, Universitas Wuhan. Dia mengatakan sengaja membotaki kepalanya untuk menghindari kontaminasi silang sekaligus mempersingkat waktu ketika memakai dan melepas baju pelindung.
Foto before-after penampilan rambutnya pun menjadi viral. Ibu dua anak ini awalnya berambut panjang melebihi bahu. Kini Shan Xia tampil dengan kepala botak namun tetap terlihat bersahaja.
Sementara itu, Komisi Kesehatan Nasional menyatakan sedikitnya sudah menurunkan sejumlah tim beranggotakan total 959 tenaga medis dari tujuh provinsi dan kota di China. Tindakan ini dilakukan untuk membantu Wuhan mencegah infeksi dan penyebaran virus Corona.
Tim medis yang diturunkan berasal dari provinsi Henan, Jilin, Liaoning, Shanxi dan Shaanxi. Dua lagi berasal dari kota Tianjin dan Chongqing. (hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Tren 'Ozempic Body' Makin Ekstrem, Kini Beralih ke Pengangkatan Tulang Rusuk
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen












































