Begini Cara Terbaik Masak Mie Shirataki Menurut Ahli Gizi
Gresnia Arela Febriani - wolipop
Senin, 21 Okt 2019 06:25 WIB
Jakarta
-
Diet karbo atau diet rendah karbohidrat memang menjadi salah satu tren diet yang digemari anak muda. Diet ini mengharuskan seseorang mengeleminasi sejumlah besar karbohidrat dari asupan harian.
Maka solusinya adalah mencari alternatif asupan agar diet berjalan lancar dan tubuh tetap sehat serta tidak lemas. Adapun pilihan makanan yang bisa dikonsumsi sebagai pengganti nutrisi pada karbohidrat salah satunya shirataki.
Mie dan beras shirataki tengah jadi tren makanan diet karena kandungan kalorinya yang sangat sedikit namun mengenyangkan. Dokter ahli gizi Dr. Ati Nirwanawati, SKM, MARS, mengatakan shirataki banyak mengandung serat namun memiliki sedikit kalori.
"Cuci dulu sampai bersih mie shirataki, lalu rebus selama 2-3 menit dengan api yang stabil, kemudian ditiriskan. Kalau mau digoreng seperti mie goreng tinggal ditambah yang lainnya. Kalau mau direbus ya direbus aja sesuai dengan selera masing-masing," jelas Dr. Ati. Namun menurut ahli gizi ini, jika kamu sedang menjalankan program diet sebaiknya mengurangi minyak.
Menurut Dr. Ati agar asupan gizi tetap seimbang tambahkan bahan makanan lain dari masakan mie shirataki yang akan dikonsumsi. "Bisa ditambah jamur boleh, sawi bisa, kangkung boleh. Karena shirataki sendiri karbohidratnya itu rendah. Kalau rendah semuanya nanti lama-lama malah kekurangan gizi," tutupnya. (eny/eny)
Maka solusinya adalah mencari alternatif asupan agar diet berjalan lancar dan tubuh tetap sehat serta tidak lemas. Adapun pilihan makanan yang bisa dikonsumsi sebagai pengganti nutrisi pada karbohidrat salah satunya shirataki.
Mie dan beras shirataki tengah jadi tren makanan diet karena kandungan kalorinya yang sangat sedikit namun mengenyangkan. Dokter ahli gizi Dr. Ati Nirwanawati, SKM, MARS, mengatakan shirataki banyak mengandung serat namun memiliki sedikit kalori.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Shirataki ini asalnya dari umbi gajah yang 100% rasanya hambar, kemudian kalau dikunyah itu liat. Banyak mengandung serat kalau liat," kata Dr. Ati saat dihubungi oleh Wolipop,Kamis (17/10/2019).
Ahli gizi yang praktek di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Priok ini melanjutkan, khusus untuk mie, Shirataki rendah kalori bila dibandingkan dengan mie lainnya. Agar tetap sehat dan kandungan gizinya tidak berkurang, Dr. Ati memberikan saran bagaimana cara masak mie shirataki. Foto: iStock |
"Cuci dulu sampai bersih mie shirataki, lalu rebus selama 2-3 menit dengan api yang stabil, kemudian ditiriskan. Kalau mau digoreng seperti mie goreng tinggal ditambah yang lainnya. Kalau mau direbus ya direbus aja sesuai dengan selera masing-masing," jelas Dr. Ati. Namun menurut ahli gizi ini, jika kamu sedang menjalankan program diet sebaiknya mengurangi minyak.
Menurut Dr. Ati agar asupan gizi tetap seimbang tambahkan bahan makanan lain dari masakan mie shirataki yang akan dikonsumsi. "Bisa ditambah jamur boleh, sawi bisa, kangkung boleh. Karena shirataki sendiri karbohidratnya itu rendah. Kalau rendah semuanya nanti lama-lama malah kekurangan gizi," tutupnya. (eny/eny)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
Most Popular
1
Ramalan Zodiak 11 Januari: Taurus Rintangan Menghadang, Gemini Terus Maju
2
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
3
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
4
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
5
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong
MOST COMMENTED












































Foto: iStock