Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Manfaat Yoga untuk Anak, Bisa Tingkatkan Konsentrasi Belajar

Daniel Ngantung - wolipop
Sabtu, 23 Sep 2017 10:18 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Thinkstock
Jakarta - Buah hati sulit berkonsentrasi saat belajar? Yoga bisa menjadi solusinya. Mungkin selama ini Anda berpikir bahwa yoga hanya untuk orang dewasa. Tapi sebenaenya, yoga bisa untuk siapa saja termasuk anak-anak.

Menurut Master Saumik, pendiri Real Yoga sekaligus guru yoga yang telah 25 tahun menggeluti bidangnya, yoga menawarkan banyak manfaat bagi anak-anak.

"Salah satunya, meningkatkan daya konsentrasi anak. Dengan begitu, anak-anak mudah meraih prestasi," ujar Master Saumik saat berbincang dengan Wolipop di studio Real Yoga, Radio Dalam, Jakarta Selata, Jumat (15/9/2017).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anak dengan kondisi kesehatan yang ringkih juga diuntungkan bila melakukan yoga. "Fisik mereka menjadi lebih kuat karena yoga melatih keseimbangan dan ketahanan tubuh," ungkap pria asal India itu.

Lantas, sejak usia berapa anak dianjurkan untuk beryoga? Master Saumik menyebut empat tahun sebagai usia yang ideal bagi anak untuk mulai melakukan yoga. "Kalau sudah di atas tujuh tahun agak sulit karena otot-otot tubuh sudah tidak lentur lagi," katanya.

Adapun pose yoga untuk anak tidak 'semenantang' orang dewasa. Pose yang diajarkan kepada anak biasanya lebih menekankan pada aspek 'bermain' agar tidak membosankan. (dng/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads