Wanita Ini Sukses Turun Bobot Rp 81 Kg dengan Bantuan YouTube dan Facebook
Social media kini tidak hanya menjadi ajang untuk narsis, update status atau berkomentar tentang segala sesuatu. Keberadaan situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, Path atau YouTube ternyata bisa memotivasi orang untuk menjalani hidup sehat.
Ruthie Dudley, berhasil menurunkan berat badannya hingga 180 pon atau 81,7 kg. Dalam video YouTube-nya, Ruth mengaku sangat terbantu oleh Facebook dan YouTube. Bagaimana kedua social media tersebut membantu wanita yang juga dikenal dengan panggilan DivaSlimsDown ini memangkas bobotnya yang mencapai 154 kg lebih?
Lewat YouTube, Ruth mengunggah video yang memperlihatkan kerja kerasnya dalam mengubah gaya hidup jadi lebih sehat, demi menurunkan berat badan. Secara berkala Ruth meng-upload rutinitas latihan fisiknya, apa saja yang dia makan dan perubahan tubuhnya selama menjalani olahraga dan diet ketat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ruth tidak membiarkan dirinya kelaparan karena diet yang terlalu ketat. Ia makan 5-6 kali sehari yang dibagi menjadi sarapan, camilan pagi, makan siang, camilan sore dan makan malam. Saat sarapan, Ruth biasanya makan telur dan bacon ayam kalkun. Ketika makan siang dia memilih chicken salad dan di malam hari dada ayam dengan sayuran menjadi pilihannya. Sementara untuk camilan, ia lebih memilih buah-buahan, kacang almond dan snack rendah kalori.
Bagaimana dengan olahraga? Lewat video YouTube yang kini sudah memiliki 71.582 subscribers dan di-klik lebih dari dua juta kali, Ruth mengawalinya dengan jalan cepat selama 15 menit, 2-3 kali seminggu. Begitu tubuh dan stamina sudah terbiasa untuk beraktivitas fisik, ia menambah intensitas olahraganya dengan fitnes dua kali sehari, pada pagi dan sore hari.
Kemudian Ruth menambah lagi frekuensi olahraganya menjadi enam kali seminggu, selama 2-3 jam sehari. Saat pagi hari Ruth berolahraga dengan panduan video DVD selama 30 menit. Sedangkan di siang hari, Ruth akan ke pusat kebugaran tubuh untuk latihan kekuatan dan ikut kelas Zumba selama satu jam.
Saat berolahraga, Ruth juga meng-upload aktivitasnya di YouTube. Ruth mengaku tidak mengonsumsi pil pelangsing maupun menjalani operasi pengangkatan lemak (tummy tuck/liposuction). Setelah akhirnya memiliki bentuk dan berat badan ideal, Ruth mengungkapkan rasa harunya. Pada salah satu video, ia terlihat berurai air mata karena kerja keras yang selama ini dijalaninya membuahkan hasil. Terbukti dengan niat yang kuat dan disiplin, keinginan untuk memiliki tubuh ramping pun bisa terwujud.
(hst/fer)
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Home & Living
3 Alat Kebersihan Ini Pasti Akan Kamu Butuhkan di Rumah, Cek Produknya di Sini!
Home & Living
Dikejar Waktu Setiap Pagi Karena Harus Sarapan? Pakai Wajan Ini Untuk Solusi Masak Praktis
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati











































