IPK di Bawah 3, Pria Ini Ungkap Caranya Diterima di Perusahaan Ternama
Sebuah video di TikTok jadi viral karena menginspirasi dan menyemangati para pencari kerja. Seorang pria bernama Adhika Wira mengungkap kisahnya yang diterima di sebuah perusahaan ternama. Padahal pria tersebut mengaku memiliki nilai IPK di bawah 3 yang sering dianggap kurang memenuhi standar. Senang videonya bisa menyemangati sesama, Dhika pun turut membagi saran dan pengalamannya untuk para fresh graduate yang senasib dengannya.
Mencari pekerjaan memang tidak mudah terlebih dengan situasi pandemi belakangan. Banyaknya saingan dan terbatasnya lapangan kerja membuat pelamar diharapkan punya nilai jual yang tinggi, termasuk dengan nilai IPK yang baik. Tapi angka IPK bukanlah segalanya. Dalam video Dhika yang viral, ia pun mengungkap bahwa dengan IPK 2,8, pria itu bisa direkrut perusahaan ternama dan mentraktir keluarga.
Kepada Wolipop, lulusan jurusan Teknik Telekomunikasi Kelas Internasional tersebut mengaku sempat ketakutan sulit diterima kerja karena nilainya. Awalnya ia menganggap perusahaan akan lebih memilih fresh graduate dengan IPK tinggi. Tapi karena punya cukup banyak pengalaman, ia sukses dilirik untuk masuk sebagai pegawai saat kerja magang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pria 23 tahun itu mengungkap caranya mendapat pekerjaan di perusahaan ternama meski nilai IPK di bawah 3. Selain menyiapkan kemampuan dengan bekerja magang, ia juga mengaku mencari perusahaan dengan standar IPK yang sesuai. Meski IPK cenderung tidak tinggi, lulusan Telkom University itu menilai ada berbagai hal lain yang lebih dilihat perusahaan saat melakukan perekrutan.
@dhikasuper
"Menurut saya softskill, character, dan attitude merupakan faktor yang tidak kalah penting, juga pengalaman bekerja atau internship," ungkapnya ketika dihubungi pada Senin, (10/11/2020).
Belakangan mendapatkan pekerjaan menjadi semakin sulit karena pandemi. Pria yang bekerja di perusahaan di kawasan Jakarta Pusat itu pun memberikan semangat dan sarannya bagi para pencari kerja.
"Pertama, tingkatkan daya saing di sektor tertentu berupa pengalaman dan keahlian khusus. Kedua, terus mencari peluang-peluang terbuka saat pandemi seperti sekarang. Ketiga, mengikuti seminar atau webinar yang banyak tersedia pada pandemi," kata Dhika.
(ami/ami)
Hobbies & Activities
Isi Waktu Luang dengan Mulai Hobi Baru! 3 Perlengkapan Melukis yang Nyaman untuk Pemula
Health & Beauty
Mau Tau Rahasia Kulit Sehat & Glowing? Serum Shiseido Ultimune 4.0 Power Infusing Bisa Jadi Pilihan yang Tepat!
Elektronik & Gadget
3 Smartwatch & Smartband Terbaik untuk Aktivitas Harian, Praktis, Canggih, dan Stylish!
Hobbies & Activities
Pemain Golf Pemula Wajib Cek! Barang Esensial yang Gak Boleh Kelewatan, Mulai dari Outfit hingga Tongkat Golf
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
6 Artis Beri Bonus Akhir Tahun untuk Staf, Lisa BLACKPINK Kasih Tas LV
Sosok Ben Gordam, Bos Brand Parfum Byredo yang Disebut Pacar Kendall Jenner
Membanggakan, Kisah 3 Atlet RI Raih Emas di SEA Games 2025 Saat Hamil
Tragis, Ibu Tega Racuni Anak Sendiri Usai Perselingkuhannya Terungkap
Tasya Farasya Tampil Syar'i Pakai Cadar saat Umrah, Tas Hermes Curi Atensi
Dipaksa Hemat, Istri Syok Tahu Suami Diam-diam Punya Tabungan Ratusan Juta
Brand Fashion Favorit Kate Middleton Terancam Bangkrut











































