Lamar Sisca Kohl, Jess No Limit Beli Cincin di Singapura Harganya Bikin Takjub
'Ratu' TikTok Sisca Kohl resmi dilamar oleh kekasihnya 'raja' Youtube Jess No Limit saat dinner romantis. Di momen tersebut, Jess No Limit memberikan Sisca Kohl cincin berlian dengan mata yang cukup besar. Berapa kira-kira harga cincin Sisca Kohl?
Cincin spesial tersebut dibeli Jess No Limit di Singapura. Di awal videonya, Jess No Limit menjelaskan bahwa alasan dia membeli cincinya sampai Singapura.
"Jadi kenapa cincinnya beli di Singapore? Jadi kemarin kita sudah lihat di Indonesia dan barangnya memang gak ada yang aku pengen beliin untuk Sisca, ya Puji Tuhan aku sudah bisa bayar cincinnya jadi ini tinggal diambil aja," ungkap Jess No Limit di kanal Youtube-nya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jess No Limit dan Sisca Kohl Foto: Instagram @siscakohl |
Cincin tersebut diambil oleh ibu Jess No Limit dan adiknya Jessica Jane. Mereka mengambil cincin tersebut dari toko perhiasan mewah Cartier di Singapura.
Momen lamaran tersebut terjadi pada 16 Juni, namun keduanya baru go publik telah bertunangan pada Kamis (25/8/2022). Beberapa waktu lalu, Sisca Kohl rupanya sudah menunjukkan cincin tunangannya itu dalam salah satu kontennya, namun kala itu netizen tidak menyadari bahwa pemilik jargon 'mari kita coba' itu telah bertunangan.
Bocoran Harga Cincin Tunangan Sisca Kohl
Akun TikTok @fashion.siscakohl membocorkan perkiraan harga cincin lamaran Sisca Kohl dari Jess No Limit itu. Diprediksi harganya bisa mencapai Rp 1,5 miliar
"#siscakohl wearing #cartier ' Solitaire 1895 ' from www.cartier.com ( IDR. 704.352.150 - 1.530.554.250 ) * The price depends on the carat 0,23 - 5,99 carats. #fyp #artis," keterangan video yang di-repost dari konten Sisca Kohl itu.
Momen Haru Jess No Limit Melamar Sisca Kohl
Dalam video lamaran tersebut diperlihatkan bagaimana Jess No Limit dengan romantisnya melamar pujaan hatinya itu. "Ayang mau nikah sama aku gak?" tanya pria dengan nama asli Tobias Justin itu.
"Iya... Iya...," jawab singkat Sisca Kohl sambil menangis terharu.
Jess No Limit kemudian mengatakan alasan dia yakin akan menikah dengan Sisca Kohl. Jess menyebut Sisca adalah wanita perhatian.
"Dia pengertian sama aku. Dia juga care sama aku. Dia bisa menjaga perasaan aku," ungkap Jess.
Sisca Kohl meresponnya dengan, "let's grow old together. Amin."
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































