Sering Salah Dipahami, Ini Tanda Wanita Capai Orgasme Menurut Seksolog
Orgasme merupakan tanda saat seseorang mengalami kenikmatan puncak usai bercinta bersama pasangannya. Baik wanita maupun pria sama-sama bisa mengalami orgasme, hanya saja dengan cara yang berbeda.
Untuk kaum pria biasanya orgasme ditandai dengan keluarnya sperma atau cairan semen saat berhubungan intim. Namun bagaimana dengan wanita?
Dalam event Satu Dekade Kebahagiaan Bersama Laci Asmara lewat Dasa Asmar Bersua yang digelar di Nine Table, One Satrio, Kuningan pada Selasa (10/12/24), dr. Haekal Anshari, M. Biomed (AAM) selaku seksolog menjelaskan tanda orgasme pada wanita.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Perempuan yang orgasme itu ditandai dengan kontraksi ritmik pada sepertiga depan otot rongga vagina. Jadi itu namanya gerakan orgastic plavo di mana iitu kontraksinya seperti meremas-remas penis. Nah itu merupakan kondisi perempuan sedang mengalami orgasme," terang dokter Haekal.
Dokter Haekal mengungkapkan jika banyak juga yang menyalah artikan tanda orgasme pada wanita. Tak sedikit yang menganggap jika wanita yang orgasme ditandai dengan keluarnya cairan atau yang biasa disebut squirting.
Padahal pada kenyataannya wanita yang orgasme tidak selalu squirting. Mengapa demikian?
"Sebetulnya squirting itu bukan tanda perempuan orgasme. Tanda perepuan orgasme itu tadi, gerakan orgastic plavo. Jadi tidak selalu ditandai dengan squirting. Nah squirting ini merupakan cairan yang seperti ejakulasi, yang memang ada sebagian perempuan yang bisa mengalaminya," jelas sang dokter.
Cairan tersebut tak selalu keluar karena bisa saja naik ke atas, masuk ke rongga kemih. Jika cairan tersebut keluar, wanita dapat merasakannya, namun jika tidak, maka wanita tak dapat merasakannya.
"Biasanya jika sudah orgasme yang dirasakan dia jadi pengin kencing," tutup dokter Haekal.
(vio/vio)
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Home & Living
3 Alat Kebersihan Ini Pasti Akan Kamu Butuhkan di Rumah, Cek Produknya di Sini!
6 Seafood yang Bisa Tingkatkan Performa Seks Pria Jika Rutin Dikonsumsi
Studi: Rutin Bercinta 2 Kali Seminggu Kurangi Risiko Sakit Jantung pada Pria
Dokter Ungkap Rahasia Agar PD Saat Bercinta: Rawat Area Intim Ini
Tunda Buang Air Kecil Setelah Bercinta Bisa Sebabkan ISK, Mitos atau Fakta?
Alasan Tak Terduga Istri Tolak Ajakan Bercinta Menurut Survei, Suami Perlu Tahu
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas











































