Implan Silikon di Bokong Bocor Sampai Kaki, Wanita Ini Terancam Diamputasi
Hasil operasi plastik yang gagal bisa membuat seseorang cacat seumur hidup bahkan terancam kehilangan nyawa. Seperti kejadian yang dialami seorang wanita asal Brasil ini.
Luara Butiellys Nunes Coelho, harus segera mencari pertolongan untuk 'membetulkan' implan yang dipasang di bokongnya. Implan silikon tersebut bocor dari bokong hingga ke kaki.
Kini Luara harus menahan sakit setiap hari karena kakinya infeksi sampai jadi bengkak. Namun mencari rumah sakit yang mau mengangkat siliko yang bocor itu bukan perkara mudah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Implan silikon dari bokong bocor sampai ke kaki. Foto: Daily Star |
"Dokter bilang selama silikonnya tidak diangkat, saya akan terus mengalami infeksi dan kondisinya terus memburuk. Menyedihkan dan sakit sekali. Saya minum morfin untuk meredakan sakitnya," kata wanita 31 tahun ini, seperti dikutip dari Daily Star.
Dokter yang melihat kondisi Luara saat dia datang ke UGD rumah sakit di Kota Aparecida de Goiania, menyatakan jika tidak segera melakukan operasi, kakinya akan mengalami necrosis dan harus diamputasi. Kenyataan itu tidak bisa diterima Luara karena dia harus bekerjaa.
"Usiaku baru 31 tahun, aku saat ini kerja dan akan terus bekerja. Punya pekerjaan telah mengubah hidupku jadi lebih baik. Aku harus kerja, aku tidak bisa kehilangan kakiku," kata Luara yang merupakan wanita transgender.
Ketakutan Luara adalah jika silikon tersebut menyebar ke bagian tubuh lainnya dan membentuk benjolan. Tentu itu akan sangat membahayakan nyawa.
Dia mengaku sudah dua bulan terakhir rasa sakitnya semakin menjadi. Selama 30 hari ini pun dia menghabiskan hari-harinya keluar dan masuk rumah sakit karena selalu saja dioper tanpa kepastian. Ia menilai staf rumah sakit bersikap seperti itu karena latar belakangnya yang seorang transgender.
"Mereka terus saja memindahkanku dari satu tempat ke tempat lain. Tidak ada yang melakukan apapun. Kami, transeksual, sudah cukup banyak mendapatkan prasangka," curhatnya.
Luara pun berharap pusat pelayanan kesehatan umum Brasil lebih bisa menerima dan memahami para transgender yang membutuhkan pertolongan medis. Sayangnya hingga saat ini dirinya belum mendapatkan pengobatan yang dibutuhkan karena beberapa kali ditolak akibat minimnya rujukan.
Tapi Luara masih punya secercah harapan. Dia berhasil mendapatkan jadwal konsultasi dengan salah satu spesialis bedah plastik, dan berharap bisa selangkah lebih maju menuju ruang operasi yang sangat dibutuhkannya saat ini.
(hst/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce












































