Pecahkan Rekor 44 Tahun, Hijabers Ini Jadi Pemenang Miss Nigeria 2021
Shatu Garko mencetak sejarah baru karena menjadi hijabers pertama yang memenangkan gelar Miss Nigeria 2021 pada 17 Desember 2021 di Landmark Centre, Victoria Island, Lagos, Nigeria. Tak hanya itu, Garko juga merupakan kontestan termuda tahun ini karena masih berusia 18 tahun.
Garko yang berasal dari Negara Bagian Kano, berhasil mengalahkan 18 kontestan lainnya di ajang Miss Nigeria ke-44. Miss Nigeria sendiri sudah digelar sejak tahun 1977.
Dalam ajang Miss Nigeria 2021, Nicole Ikot menjadi runner-up pertama, dan Kasarachi Okoro sebagai runner-up kedua. Mahkota kemenangan untuk Shatu Garko pun diserahkan oleh Miss Nigeria 2020 Etsanyi Tukura.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Shatu Garko, Miss Nigeria 2021 pertama yang berhijab. Foto: Dok. Instagram @shatu.garko. |
Dilansir dari Premium Times, Garko yang menjadi ratu baru Nigeria memenangkan sejumlah uang, apartemen mewah selama satu tahun, mobil baru, dan peluang menjadi duta merek produk.
Menurut pihak penyelenggara acara, Miss Nigeria menampilkan atribut positif wanita Nigeria setiap tahun. "Ribuan peserta kami terima. Jumlah itu dipangkas menjadi 37 besar dan tambahan tiga semifinalis wildcard. Masyarakat umum kemudian mendapat kesempatan untuk berkontribusi pada proses memilih 21 finalis yang berhasil masuk ke Miss Nigeria Bootcamp, yang kini telah mengerucut menjadi 18 finalis teratas yang akan memasuki final," kata Chioma Nwigwe, Manajer organisasi Miss Nigeria.
Sedangkan Direktur Kreatif Miss Nigeria yang merupakan pemenang Miss Nigeria 2013, Ezinne Akudo, mengungkapkan bahwa pemilihan tahun ini cukup menyita waktu, karena mengalami banyak peningkatan peserta.
Selama pidatonya, Garko mengatakan bahwa dia bersemangat untuk membuktikan bahwa agama dan budaya bukanlah hambatan untuk mengikuti impian seseorang dan mencapai apa pun yang ingin dicapai seseorang. Dia juga berjanji untuk menegakkan cita-cita kontes Miss Nigeria.
Shatu Garko, Miss Nigeria 2021 pertama yang berhijab. Foto: Dok. Instagram @shatu.garko. |
Garko mengatakan kepada BBC, saat mengikuti Miss Nigeria 2021 bukanlah hal yang mudah. Sebab dia mendapatkan pertentangan dari ayahnya.
"Ibuku selalu mendukung langkahku. Namun ayahku tidak, karena ia khawatir aku akan dipaksa untuk melepaskan hijab, memakai pakaian renang atau diperlakukan berbeda karena aku berhijab. Aku terus maju dan yakin. Tapi begitu aku menang aku kini sudah mendapatkan dukungan dari ayahku," ucap Garko panjang lebar.
Shatu Garko, Miss Nigeria 2021 pertama yang berhijab. Foto: Dok. Instagram @shatu.garko. |
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare












































Shatu Garko, Miss Nigeria 2021 pertama yang berhijab. Foto: Dok. Instagram @shatu.garko.
Shatu Garko, Miss Nigeria 2021 pertama yang berhijab. Foto: Dok. Instagram @shatu.garko.
Shatu Garko, Miss Nigeria 2021 pertama yang berhijab. Foto: Dok. Instagram @shatu.garko.