Makanan Asia Ini Jadi Sarapan Amal Clooney untuk Jaga Bentuk Tubuh
Amal Clooney dikenal sebagai salah satu istri selebriti yang cantik dan stylish. Gayanya selalu memukau ketika menemani George Clooney di berbagai kesempatan. Wanita yang berprofesi sebagai pengacara HAM tersebut tentu punya cara untuk mempertahankan penampilan. Salah satunya dengan sarapan bernutrisi untuk jaga berat badan.
Pemilik nama asli Amal Alamuddin tersebut sering disebut sebagai contoh wanita modern. Amal dianggap bisa menyeimbangkan perannya dalam keluarga, pekerjaan selagi menjaga kecantikan juga kesehatan. Baru-baru ini terungkap metodenya menjaga tubuh tetap berenergi sekaligus langsing. Yakni dengan sarapan sup rumput laut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir Hola, Amal sering mengkonsumsi rumput laut di keseharian. Dalam berbagai wawancara, wanita 46 tahun itu sering mengungkap bahwa ia menikmati semangkuk sup rumput laut di pagi hari. Hal tersebut cukup mengejutkan mengingat makan itu yang populer di Asia cukup mudah dan murah untuk dibuat.
Sup rumput laut sendiri memang dikenal sebagai 'superfood' bernutrisi karena itu sering disajikan untuk ibu baru melahirkan. Rumput laut kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan. Bahan tersebut juga mengandung protein dan asam amino yang bisa membantu menjaga tubuh tetap berenergi dan menjaga agar kondisi kesehatan tetap prima.
Di Asia, sup rumput laut biasa menjadi pendamping nasi dan lauk. Selain rumput laut itu sendiri, hidangan tersebut seringkali dimasak bersama protein, seperti daging, tahu atau telur. Makanan tersebut cocok untuk sarapan karena ringan dan menenangkan.
Selain mengkonsumsi 'superfood', Amal juga menjaga berat badan dengan olahraga. Dikatakan jika ibu dari sepasang anak kembar ini rutin latihan di rumah mereka. Amal pun memastikan bahwa dirinya dan keluarga menjalani gaya hidup yang aktif.
Dilaporkan keluarga Clooney sering menghabiskan waktu dengan menikmati jalan pagi. Ibu juga berusaha memenuhi gizi suami dan anak-anak dengan makanan yang sehat, bergizi, juga enak.
(ami/sra)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan













































