Tips Buka Puasa Sehat dari Pakar Diet, Cegah Gula Darah Melonjak
Bulan Ramadan menjadi momen istimewa bagi umat Muslim untuk menjalankan ibadah puasa, tetapi juga menuntut tubuh untuk beradaptasi dengan perubahan pola makan. Setelah seharian menahan lapar dan haus, keinginan untuk langsung menyantap makanan dalam porsi besar kerap muncul.
Namun, menurut para ahli gizi, cara berbuka yang tidak tepat justru bisa membuat tubuh terasa lemas, perut kembung, bahkan memicu lonjakan gula darah. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan jenis makanan dan cara berbuka yang sehat agar tubuh tetap bugar.
Berikut ini beberapa tips sehat berbuka puasa dari pakar diet Rahaf Al Bochi yang bisa membantu kamu jaga stamina seharian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rahaf mengatakan menurut sunnah Rasul, kita disarankan buka puasa dengan beberapa butir kurma dan segelas air putih. Kenapa kurma?
"Kurma adalah sumber gula yang cepat memberi energi, dan itulah yang tubuh inginkan saat berpuasa di siang hari," jelas Rahaf, seperti dikuti dari CNN Lifestyle.
Selain itu kurma juga kaya akan serat. Rahaf punya tips yang bisa mengoptimalkan manfaat kurma bagi tubuh, yakni memadukannya dengan makanan sumber protein.
"Ketika makan kurma bersama makanan berprotein seperti kacang-kacangan, bisa mencegah lonjakan gula darah. Beberapa opsinya selai kacang, almond atau walnut," lanjutnya.
Namun Rahaf mengingatkan bahwa kurma mengandung gula cukup tinggi. Maka dari itu sebaiknya batasi konsumsinya hanya 3-5 butir.
Dia juga menyarankan agar tidak langsung menyantap makanan berat saat buka puasa. Setelah makan kurma, sebaiknya salat wajib terlebih dahulu, baru kembali makan.
"Dengarkan isyarat lapar dan kenyang dan makan secara perlahan. Kunyah makanan sambil menikmatinya," saran wanita yang juga merupakan edukator diabetes ini.
Jangan lupa untuk mencukupi kebutuhan air putih saat puasa. Sangat direkomendasikan minum 3-4 gelas air putih dari awal berbuka hingga menjelang tidur.
(hst/hst)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Tren 'Ozempic Body' Makin Ekstrem, Kini Beralih ke Pengangkatan Tulang Rusuk
6 Tren Diet yang Viral dan Populer Sepanjang 2025
6 Bulan Diet Ayam Rebus, Influencer Ini Nyaris Kehilangan Nyawa
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu











































