Kim Kardashian Ungkap Putranya Idap Penyakit Kulit Langka
Salah satu putra Kim Kardashian mengidap vitiligo. Kim menduga ada faktor genetis yang menyebabkannya.
Kim membahas penyakit kulit putranya saat menjadi bintang tamu siniar 'She MD' baru-baru ini. Awalnya, ia sedang bercerita tentang psoriasis yang dialaminya.
"Penyakitnya menurun dari ibuku, lalu ke aku, dan aku memberikannya dalam bentuk lain ke putraku, yang memiliki vitiligo ringan," ujar Kim seperti dikutip PageSix.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kim tidak menyebutkan spesifik putranya yang mana. Sebelum bercerai dari Kanye, Kim dikaruniai dua anak laki-laki dan dua anak perempuan.
Namun, ia memastikan kondisi anaknya tidak parah dan masih terkontrol meski sempat kaget saat awal mengetahuinya.
"Aku tidak tahu apa-apa tentang hal itu, tapi harus mempelajarinya dan mencari tahu dari mana asalnya dan bahwa itu adalah hal yang turun-temurun dan hanya belajar lebih banyak dan bisa berbagi," katanya.
Vitiligo membuat kulit tidak dapat memproduksi melanin atau senyawa yang menentukan warna kulit sehingga menyebabkan bercak-bercak putih pada lapisan teratas kulit.
Dilansir dari situs Pfizer, Vitiligo adalah penyakit kulit langka yang menyerang sekitar satu persen populasi dunia, meskipun beberapa penelitian memperkirakan angka tersebut bisa mencapai 1,5 persen. Secara global, jumlah tersebut setara dengan sekitar 70 juta orang yang mengidap vitiligo.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan











































