Influencer Ungkap Ditawari Rp 34 Juta untuk Kritik Vaksin COVID-19 Pfizer
Seorang influencer membuat pengakuan mengejutkan. Dia mengungkap dihubungi sebuah agensi humas yang menawarkan sejumlah uang untuk mengritik vaksin COVID-19 merek Pfizer/BioNTech.
Agensi bernama Fazze itu disebut menghubungi beberapa influencer di Prancis dan Jerman. Setelah digali lebih lanjut, sejumlah netizen mendapati bahwa pengelola perusahaan punya keterkaitan dengan Rusia.
Adalah Leo Grasset, YouTuber di bidang kesehatan dan ilmu pengetahuan yang pertamakali mengungkap ke media sosial. Dia mengatakan bahwa salah satu staf Fazze mengirimkan pesan teks dalam bahasa Inggris yang berantakan, memintanya menjelaskan kepada para subscriber atau follower-nya tentang risiko kematian pada orang yang mendapat vaksin Pfizer.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mereka minta saya menjelaskan bahwa risiko kematian pada orang yang divaksinasi dengan Pfizer tiga kali lebih tinggi ketimbang yang divaksinasi AstraZeneca," tuturnya, seperti dikutip dari Hypebae.
Influencer Leo Grasset. Foto: Tangkapan layar YouTube |
Dia juga menyertakan tangkapan layar percakapannya dengan agensi tersebut. Foto tersebut menunjukkan kalau Fazze bersedia memberikan kompensasi berupa uang apabila Leo mau membuat video berdurasi 45 - 60 detik tentang hal tersebut di Instagram, TikTok atau YouTube.
Namun Leo menolak. Dia pun mencoba mencari tahu siapa saja di balik agensi humas yang berbasis di London itu lewat LinkedIn. Namun tak berapa lama profil mereka hilang.
"Tidak bisa dipercaya. Alamat agensinya di London yang mengontak saya palsu... Semua karyawan punya profil LinkedIn aneh yang sudah hilang sejak pagi tadi. Semuanya pernah kerja di Rusia sebelumnya," tulis Leo lagi di Twitter.
Cuitan Leo mendapat tanggapan dari banyak influencer lainnya. Mereka juga mengaku pernah dihubungi agensi yang sama. Beberapa mengungkap ditawari uang 2,000 euro atau sekitar Rp 34 juta untuk mengritik vaksin Pfizer.
Influencer Mirko Drotschman. Foto: Tangkapan layar YouTube |
YouTuber dan podcaster asal Jerman Mirko Drotschman juga mengunggah tangkapan layar email yang memintanya berpartisipasi dalam 'kampanye penyebaran informasi' tentang 'banyaknya jumlah kematian' setelah suntik vaksin Pfizer.
Seperti diberitakan The Guardian, berdasarkan informasi profil di LinkedIn, tim manajemen Fazze berasal dari Moscow dan telah bekerja untuk agensi tersebut, yang kabarnya didirikan oleh pengusaha Rusia. Pada situsnya, Fazze juga memperkenalkan diri sebagai, "Platform pemasaran influencer yang menghubungkan blogger dan pengiklan."
Situs resmi Fazze sempat ditutup dan akun Instagramnya pun dikunci. Saat Wolipop mengecek alamat situsnya, mendapati situs tersebut sudah dibuka kembali.
Hingga saat ini belum ada tanggapan maupun pernyataan resmi dari Fazze terkait pengakuan para influencer dan YouTuber tersebut. Sebagian besar dari mereka yang dihubungi pun menegaskan menolak tawaran itu.
"Ini peringatan yang sangat harus diwaspadai," kata Leo.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana












































Influencer Leo Grasset. Foto: Tangkapan layar YouTube
Influencer Mirko Drotschman. Foto: Tangkapan layar YouTube