7 Cara Agar Kamu Lebih Mudah Bangun Saat Sahur
Setiap orang yang berpuasa diwajibkan untuk melakukan sahur terlebih dahulu. Namun karena waktu sahur yang dini hari, seringkali membuat sebagian orang merasa kesulitan untuk bangun. Pada akhirnya, orang-orang tersebut akan melewatkan sahur karena ketiduran. Beberapa orang bahkan ada yang memilih untuk memakan makanan sahurnya lebih dulu, yaitu pada malam hari sebelum dirinya tidur.
Sebenarnya melewatkan atau tidak megikuti jadwal sahur yang tepat bisa berdampak cukup besar bagi puasamu seharian. Seperti dikutip dari Gulf News, orang yang melakukan sahur pada waktu yang tepat saat menjalani puasa akan merasakan tubuhnya lebih bertenaga dan tidak mudah lapar. Namun tidak demikian dengan orang yang melewati sahur atau sudah mengonsumsi makanan sahurnya terlebih dahulu sebelum tidur di malam hari. Agar kamu bisa menjalani puasamu dengan lebih baik, berikut ini beberapa tips untuk memudahkanmu bangun sahur:
1. Tidur Lebih Awal
Tidur lebih awal di malam hari mungkin bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang, terutama bagi orang yang memiliki insomnia atau gangguan tidur. Tetapi hal yang satu ini patut dicoba, karena jika kamu memberikan waktu istirahat yang cukup lama bagi tubuh, maka seharusnya kamu bisa bangun sahur dengan lebih mudah.
Sedangkan kalau kamu tidur pada jam 1 pagi dan bangun pada jam 3 pagi, lalu kembali tidur di jam 4.30 pagi, maka tubuhmu akan merasa sangat lelah. Jadi cobalah untuk tidur setidaknya pada pukul 10 setiap malamnya. Lihatlah perbedaan besar dari reaksi tubuhmu saat kamu bangun.
2. Jangan Menekan Tombol Tunda di Alarm
Jika kamu ingin bangun lebih mudah untuk sahur, maka cobalah untuk tidak menekan tombol tunda pada alarmmu. Jika kamu menundanya maka kemungkinan kamu tidur kembali dan melewatkan sahurmu akan lebih tinggi. Sebagai solusinya, kamu bisa meletakkan alarmmu di sebrang ruangan atau tempat yang sulit kamu jangkau saat kamu bangun tidur. Dengan demikian, kamu akan terpaksa bangun dan berjalan dari tempat tidurmu untuk mematikan alarm. Tapi jika kamu yakin bahwa kamu bisa bangun sahur tanpa ketiduran lagi setelahnya, maka kamu mungkin tidak perlu repot-repot melakukan cara tersebut.
Foto: Getty Images/iStockphoto/Deklofenak |
3. Hindari Minuman Berkafein Sebelum Tidur
Agar bisa bangun sahur dengan lebih mudah, kamu juga perlu menghindari minuman-minuman berkafein sebelum tidur. Bagi kamu pecinta kopi atau teh, kamu mungkin perlu mengurungkan niatmu untuk meminumnya setelah berbuka puasa. Sekalipun kamu mengatakan bahwa kopi atau teh tidak akan mempengaruhi tidurmu, tetapi pada kenyataannya kedua minuman tersebut bisa membuatmu gelisah. Jadi jika memungkinkan, cobalah untuk menghindari minuman berkafein selama bulan Ramadhan ini.
4. Berolahraga Secara Teratur
Olahraga adalah salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat bagi tubuh dan kesehatan. Salah satu manfaat dari olahraga secara teratur adalah tidur yang lebih berkualitas. Berolahraga adalah salah satu cara yang sangat bagus untuk memungkinkan tubuhmu bernapas dengan benar, mengurangi berat badan, dan membantumu untuk tidur dengan lebih baik. Kamu bisa berolahraga sebelum atau sesudah berbuka puasa. Cukup berolahraga ringan, seperti berjalan cepat dan kamu akan merasakan tidurmu menjadi lebih tenang.
5. Jangan Makan Terlalu Banyak Saat Berbuka Puasa
Menghindari makan banyak saat berbuka puasa dapat dapat membantumu untuk lebih bersemangat saat bangun sahur. Selain itu, tidak makan banyak setelah buka puasa juga dapat membantu menurunkan berat badanmu. Cobalah untuk berbuka puasa dengan makanan seimbang dan rendah karbohidrat. Setelah itu, kamu tidak perlu melanjutkanya dengan makanan penutup. Hal ini memang terdengar sulit, namun lama kelamaan kamu akan menjadi terbiasa. Jika kamu berhasil untuk tidur dalam keadaan lapar, maka kamu akan lebih bersemangat untuk bangun sahur.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: iStock |
6. Jadikan Sahur Sebagai Waktu Keluarga
Menjadikan sahur sebagai waktu keluarga bisa membuatnya semakin menarik. Selain itu, hal tersebut juga bisa membuatmu dan keluarga memiliki waktu tambahan untuk bersama-sama. Cobalah untuk merencanakan untuk melakukan sahur bersama seluruh anggota keluarga di waktu yang telah ditentukan bersama. Saat kamu mengetahui bahwa kamu memiliki sesuatu yang telah direncanakan dengan orang lain, maka itu akan membantumu untuk lebih mudah bangun untuk sahur.
7. Sebelum Tidur, Bayangkan Sesuatu yang Ingin Kamu Makan
Cara terakhir yang dapat kamu coba agar kamu bisa lebih mudah bangun sahur adalah dengan membayangkan makanan yang ingin kamu makan sebelum tidur di malam hari. Hal itu akan membantumu untuk merasa bersemangat ketika harus bangun subuh untuk sahur. Kamu bisa mengosumsi makanan yang sudah kamu bayangkan itu saat sahur.
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Tren 'Ozempic Body' Makin Ekstrem, Kini Beralih ke Pengangkatan Tulang Rusuk
6 Tren Diet yang Viral dan Populer Sepanjang 2025
6 Bulan Diet Ayam Rebus, Influencer Ini Nyaris Kehilangan Nyawa
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari













































