India Lockdown, Pria India Dipukuli Polisi Saat Terpaksa Beli Susu Anak
Pria berusia 32 tahun itu terpaksa keluar dari rumahnya untuk membeli susu anaknya saat pemerintah India menetapkan status lockdown dalam rangka mencegah penyebaran virus corona. Keputusannya keluar rumah itu malah membuatnya berakhir tragis.
Pria bernama Lal Swami yang tinggal di Howrah, Bengal Barat, India itu meninggal dunia setelah memutuskan keluar rumah untuk membeli susu pada Rabu (25/3/2020). Menurut pihak keluarga Swami, pria tersebut tewas karena dipukuli oleh polisi.
Keluarga menduga Swami dipukul polisi yang memang mendapat tugas menertibkan warga yang masih berada di jalanan saat India lockdown. Para polisi tanpa tendeng aling-aling memukul siapapun yang masih ada di jalanan, termasuk Swami.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Situasi lockdown di India. Foto: AP Photo |
Namun seperti dikutip India Today, polisi setempat membantah tuduhan keluarga Swami tersebut. Menurut mereka, Swami meninggal karena serangan jantung. Swami meninggal saat dibawa ke rumah sakit setempat.
Lockdown di India memang berakhir kacau-balau. Dikutip dari Deutsche Welle (DW) setelah resmi diberlakukan sejak Selasa, 24 Maret 2020 pekan lalu, ribuan buruh harian di kota-kota besar justru kehilangan pekerjaan dan berbondong-bondong pulang kampung. Ribuan buruh migran dalam rombongan besar memilih berjalan kaki meninggalkan kota-kota besar menuju kampung halaman.
Kebijakan lockdown di India juga memicu konsentrasi di beberapa titik. Warga menyebar dari kota yang terjangkit wabah ke desa yang belum terkena. Peristiwa tersebut justru meningkatkan risiko penularan ke warga lainnya. Sejumlah pakar khawatir India justru akan menghadapi tantangan berat dalam dua pekan mendatang.
Hingga Minggu, 29 Maret kemarin India melaporkan ada sekitar 1000 kasus warga terkena virus corona atau Covid-19. Diperkirakan jumlah tersebut akan terus meningkat.
(eny/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026












































