Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Ini Penyebab Jerawat di Dagu dan Rahang Tak Juga Hilang

Hestianingsih - wolipop
Rabu, 17 Jun 2015 17:04 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Thinkstock
Jakarta - Jerawat di dagu dan rahang tidak juga hilang meskipun sudah diobati dan rajin membersihkan wajah? Bisa jadi penyebabnya tidak hanya karena faktor luar, tapi juga dari dalam tubuh.

Penyebab jerawat di dagu dan rahang umumnya dikarenakan stres dan pola makan yang tidak sehat. Ketika stres, tubuh akan mengeluarkan lebih banyak hormon androgen yang bisa mengganggu produksi kelenjar minyak di daerah dagu dan sekitarnya. Kelebihan minyak akan menyebabkan penyumbatan pada pori-pori dan kotoran pun lebih mudah menempel di permukaan kulit sehingga menimbulkan jerawat.

Orang yang mengalami stres juga umumnya selalu merasa berada dalam tekanan. Produksi hormon androgen pun terus berlangsung dan akhirnya memperparah timbulnya jerawat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Amy Wechsler, M.D., dokter spesialis kulit sekaligus psikolog menyarankan untuk menenangkan diri ketika Anda stres. Untuk mengurangi stres, ada teknik pernapasan yang perlu dilakukan dan caranya pun cukup mudah.

"Tariklah napas dalam-dalam melalui hidung dan keluarkan lewat mulut. Fokus dengan cara Anda bernapas bisa menurunkan kecemasan dan detak jantung," ujar Amy, seperti dikutip dari Women's Health.

Selain stres, pola makan yang tidak sehat juga bisa menjadi pemicu timbulnya jerawat di sekitar dagu dan rahang yang tak kunjung hilang. Coba perhatikan makanan apa saja yang Anda konsumsi setiap harinya. Jika banyak memakan gula dan karbohidrat putih, maka besar kemungkinan itulah faktor penyebab wajah Anda berjerawat.

Makanan bergula dan berkarbohidrat tinggi dengan cepat masuk ke dalam aliran darah dan meningkatkan gula darah yang membuat produksi lemak meningkat. Terlalu banyak lemak dalam aliran darah membuat nutrisi dan oksigen yang mengalir ke sel berjalan lambat. Efeknya, sel tidak dapat oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan. Keadaan ini yang memperparah kondisi jerawat.

Kurangi makanan berkarbohidrat dan bergula tinggi seperti permen, cake, cokelat, nasi putih, mie ayam, roti putih, dan sebagainya. Ganti dengan memperbanyak asupan sayuran serta buah-buahan.

(hst/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads