Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Stress Berkurang Hingga 70% dengan Yoga

wolipop
Sabtu, 11 Okt 2014 08:54 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Thinkstock
Jakarta - Sejak lama, yoga sudah diteliti mampu memberikan banyak manfaat kesehatan, seperti mengatasi kesulitan tidur, memperbaiki struktur tubuh hingga meningkatkan konsentrasi. Namun ada manfaat lain yoga yang paling dominan yaitu mengatasi stres.

Stres biasanya datang karena memiliki banyak masalah, pekerjaan atau pun soal asmara. Ketika masalah-masalah tersebut sangat berat dan Anda merasa tidak memiliki jalan keluar, stres menyerang yang memicu seseorang merasakan sakit dan pusing.

"Banyak sekali masalah sakit dan pusing disebabkan karena stres. Penyebab pusing terbesar biasanya karena mengalami stres berat," ujar pakar yoga Ritu Baveja di acara Yoga Day yang dilaksanakan di Martha Tilaar Salon & Day Spa, Kuningan, Jakarta, Jumat (10/10/2014).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk mengatasi stres tersebut, Anda perlu menerima permasalahan yang datang pada kehidupan. Tentu saja, untuk bisa menerima dan lapang dada atas masalah yang datang di dalam hidup tidak semudah membalikan telapak tangan.

Namun Ritu menjelaskan, dengan yoga maka lebih mudah untuk menerima adanya masalah dan bisa mengurangi tingkat stres. "Menariknya dengan yoga akan mengurangi stres hingga 70%," tambah instruktur yoga asal India tersebut.

Cara mengurangi stres dengan yoga sebenarnya cukup mudah dilakukan. Anda hanya perlu bernapas dalam-dalam sambil memenjamkam mata.

"Dengan bernapas, Anda menjadi tenang. Sehingga bernapas sangat penting. Pertama adalah bernapas, kedua mengetahui teknik pernapasan dengan pranaya (teknik pernapasan sebelum meditasi) yang membuat relaks tubuh dan pikiran," pungkas Ritu.

Bagaimana teknik pernapasan yang bisa membuat relaks tubuh? Tunggu di artikel selanjutnya.

(kik/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads