Ingin Sehat & Bahagia? Bangunlah Lebih Pagi
Eya Ekasari - wolipop
Jumat, 16 Sep 2011 18:25 WIB
Jakarta
-
Memiliki tubuh yang sehat bukan berarti harus mengonsumsi vitamin mahal dan makanan organik. Menurut penelitian, hanya dengan bangun pagi Anda bisa lebih sehat dan bahagia pada keesokan harinya.
Roehampton University melakukan penelitian yang melibatkan 1.100 pria dan wanita. Dalam penelitian tersebut, peneliti menanyai kebiasaan tidur dan riwayat kesehatan mereka.
Sebanyak 13 persen dari mereka merupakan orang yang gemar bangun sebelum pukul 7 pagi selama hari kerja dan pada akhir pekan mereka tetap tak mau bangun siang. Sedangkan 6 persen dari mereka merupakan orang yang bangun tidur sebelum pukul 9 pagi dan tidur pada hari Sabtu dan Minggu. Sisanya, 81 persen responden yang melakukan keduanya.
Hasil penelitian mengungkapkan, bahwa orang yang bangun lebih pagi cenderung lebih sehat ketimbang mereka yang bangun siang hari. Selain itu, peneliti mengatakan bahwa bangun pagi juga membuat orang terhindar dari depresi dan kecemasan.
Mereka yang bangun pagi tentu memiliki lebih banyak waktu untuk sarapan. Menurut konferensi British Psychological Society, sarapan yang selalu dikaitkan dengan kelangsingan, terbukti berpengaruh pada kestabilan berat badan seseorang.
Peneliti Dr Jorge Huber mengatakan, "Efeknya termasuk kecil. Dalam pekerjaan atau situasi tertentu, tidur larut malam memang lebih menguntungkan bagi beberapa orang. Tetapi hasil tersebut sangat signifikan secara statistik."
"Jika Anda adalah tipe orang yang tidur larut malam, tidak lantas membuat Anda jadi orang yang sengsara. Tapi pasti ada perbedaannya (antara tidur lebih awal atau larut malam)," tutupnya.
(eya/kik)
Roehampton University melakukan penelitian yang melibatkan 1.100 pria dan wanita. Dalam penelitian tersebut, peneliti menanyai kebiasaan tidur dan riwayat kesehatan mereka.
Sebanyak 13 persen dari mereka merupakan orang yang gemar bangun sebelum pukul 7 pagi selama hari kerja dan pada akhir pekan mereka tetap tak mau bangun siang. Sedangkan 6 persen dari mereka merupakan orang yang bangun tidur sebelum pukul 9 pagi dan tidur pada hari Sabtu dan Minggu. Sisanya, 81 persen responden yang melakukan keduanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mereka yang bangun pagi tentu memiliki lebih banyak waktu untuk sarapan. Menurut konferensi British Psychological Society, sarapan yang selalu dikaitkan dengan kelangsingan, terbukti berpengaruh pada kestabilan berat badan seseorang.
Peneliti Dr Jorge Huber mengatakan, "Efeknya termasuk kecil. Dalam pekerjaan atau situasi tertentu, tidur larut malam memang lebih menguntungkan bagi beberapa orang. Tetapi hasil tersebut sangat signifikan secara statistik."
"Jika Anda adalah tipe orang yang tidur larut malam, tidak lantas membuat Anda jadi orang yang sengsara. Tapi pasti ada perbedaannya (antara tidur lebih awal atau larut malam)," tutupnya.
(eya/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Tips Mengatasinya Agar Tampak Sehat
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
Most Popular
1
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
2
7 Potret Aurelie Moeremans Tetap Cantik Pamer Baby Bump yang Makin Besar
3
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
4
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
5
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
MOST COMMENTED











































