Sejarah di Balik Nama Lady Dior, Tas Ikonik Favorit Putri Diana
Lady Dior Bag merupakan salah satu tas paling ikonik di dunia. Tas dengan gaya klasik yang tak lekang waktu ini sangat digemari kalangan wanita kelas atas.
Tas Lady Dior ukuran mini kini dijual dengan harga USD 5,300 atau sekitar Rp 82 juta. Sementara ukuran small USD 5,600 (Rp 87 jutaan) dan medium mencapai USD 6,100 (Rp 94,7 juta).
Harga Lady Dior selalu naik tiap tahunnya, bahkan kenaikannya bisa mencapai 5%. Namun tas berbentuk kotak dengan aksen quilted ini selalu laris terjual.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jadi salah satu tas paling populer, ternyata belum banyak yang tahu asal muasal penamaan Lady Dior Bag. Sejarah dari nama tas ini ternyata berkaitan dengan Putri Diana, mantan istri Pangeran Charles dan mendiang ibu Pangeran William serta Pangeran Harry.
Tas Lady Dior. Foto: Dok. Dior |
Lady Dior pertama kali dirilis pada 1995 dan merupakan salah satu tas yang memang dirancang untuk jadi produk unggulan dari rumah mode Christian Dior. Namun kala itu brand high-fashion tersebut belum memiliki nama.
Tas ini mendapatkan momentumnya saat dikenakan oleh Putri Diana saat kunjungan ke Paris, Prancis. Lebih tepatnya, Putri Diana lah orang pertama yang terlihat meninjing tas ini.
Putri Diana mengenakan tas Lady Dior. Foto: Tim Graham Photo Library via Get/Tim Graham |
Tas Dior ini merupakan hadiah simbolis yang diberikan Ibu Negara Prancis Bernadette Chirac saat pembukaan pameran Cezanne. Sejak dikenakan wanita yang juga dikenal dengan nama Lady Diana tersebut, tas ini langsung jadi sorotan dan dibicarakan para wanita di berbagai belahan dunia, bahkan jadi favorit sang Princess of Wales dan kerap dibawanya ke berbagai acara.
Dari situlah kemudian tas yang kini jadi favorit banyak wanita dikenal sebagai Lady Dior. Banyak keistimewaan yang ditawarkan Lady Dior sebagai tas ikonik sepanjang masa.
Putri Diana mengenakan tas Lady Dior. Foto: Tim Graham Photo Library via Get/Tim Graham |
Desain tasnya sendiri dirancang sangat klasik dengan garis desain yang clean dan arsitektural, serta gantungan metalik berbentuk huruf 'D' pada pegangannya. Selama 25 tahun ini, Lady Dior telah diluncurkan dengan berbagai warna, ukuran, variasi warna dan material.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut














































