Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026

Daniel Ngantung - wolipop
Selasa, 06 Jan 2026 10:04 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

SANTA MONICA, CALIFORNIA - JANUARY 04: Kate Hudson poses during the 31st Annual Critics Choice Awards at Barker Hangar on January 04, 2026 in Santa Monica, California.  (Photo by Matt Winkelmeyer/Getty Images for Critics Choice Association)
Kate Hudson memamerkan perhiasan mewahnya di karpet merah Critics' Choice Awards 2026. (Foto: Matt Winkelmeyer/Getty Images for Critics Choice Association)
Santa Monica -

Karpet merah Critics' Choice Awards ke-31 yang digelar pada Minggu (4/1/2026) tak hanya menjadi panggung apresiasi insan film dan televisi, tetapi juga ajang unjuk kemewahan perhiasan kelas dunia.

Sejumlah selebriti tampil berkilau dengan balutan perhiasan dari rumah perhiasan mewah Chopard, menghadirkan kilau berlian, safir, hingga zamrud bernilai puluhan karat. Berikut deretan penampilan perhiasan yang mencuri perhatian di malam penghargaan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kate Hudson

SANTA MONICA, CALIFORNIA - JANUARY 04: Kate Hudson poses during the 31st Annual Critics Choice Awards at Barker Hangar on January 04, 2026 in Santa Monica, California.  (Photo by Matt Winkelmeyer/Getty Images for Critics Choice Association)

Foto: Matt Winkelmeyer/Getty Images for Critics Choice Association

Kate Hudson tampil elegan dengan pilihan perhiasan dari Haute Joaillerie Collection. Ia mengenakan kalung emas putih 18 karat dan platinum bertatahkan berlian total 43,32 karat. Penampilannya dilengkapi dua cincin-satu dengan 4,98 karat berlian hitam dan satu lagi dengan 5,78 karat berlian-serta anting dari Precious Lace Collection berbahan emas putih 18 karat dengan 3,77 karat berlian. Paduan tersebut memberi kesan klasik sekaligus modern di karpet merah.

Sarah Snook

SANTA MONICA, CALIFORNIA - JANUARY 04: Sarah Snook attends the 31st Annual Critics Choice Awards at Barker Hangar on January 04, 2026 in Santa Monica, California. (Photo by Robert Smith/Patrick McMullan via Getty Images)Sarah Snook di Critics Choice Awards 2026. (Foto: Robert Smith/Patrick McMullan)

Pemenang Aktris Terbaik untuk Limited Series atau Movie Made for Television ini tampil paling mencolok dengan perhiasan berkarakter penuh statement. Sarah Snook memilih kalung emas putih 18 karat dengan 45,75 karat berlian, anting bermaterial zamrud 33,91 karat yang dipadukan berlian 11,39 karat, serta dua cincin berlian dan zamrud dari Haute Joaillerie Collection. Ia juga mengenakan jam tangan L'Heure du Diamant dari emas putih 18 karat dengan dial mother of pearl dan 4,72 karat berlian.

Danielle Brooks

SANTA MONICA, CALIFORNIA - JANUARY 04: Danielle Brooks attends the 31st Annual Critics Choice Awards at Barker Hangar on January 04, 2026 in Santa Monica, California. (Photo by Kevin Mazur/Getty Images for Critics Choice Association)

Foto: Kevin Mazur/Getty Images for Critics Choice Association

Aktris Danielle Brooks tampil glamor dengan kalung emas putih 18 karat bertatahkan tujuh safir biru dengan total 65,40 karat, dipadu berlian seberat 126,04 karat. Ia melengkapinya dengan sepasang anting berlian 4,05 karat serta dua cincin berlian berukuran masing-masing lebih dari 5 karat dari Haute Joaillerie Collection, menciptakan tampilan mewah yang kuat.

Leighton Meester

SANTA MONICA, CALIFORNIA - JANUARY 04: Leighton Meester attends the 31st Annual Critics Choice Awards at Barker Hangar on January 04, 2026 in Santa Monica, California. (Photo by Kevin Mazur/Getty Images for Critics Choice Association)Leighton Meester (Foto: Kevin Mazur/Getty Images for Critics Choice Association)

Leighton Meester memilih pendekatan lebih minimalis tapi tetap berkelas. Ia mengenakan anting dari Haute Joaillerie Collection berbahan emas putih 18 karat dengan safir pink dan berlian. Penampilannya disempurnakan dengan sebuah cincin dari L'Heure du Diamant Collection bertatahkan 0,86 karat berlian.

Mckenna Grace

McKenna Grace at the 31st Annual Critics Choice Awards held at Barker Hangar on January 04, 2026 in Santa Monica, California. (Photo by JC Olivera/WWD via Getty Images)McKenna Grace (Foto: JC Olivera/WWD via Getty Images)

Aktris muda Mckenna Grace tampil anggun dengan anting emas putih 18 karat yang dihiasi mutiara kultur seberat 74,85 karat serta berlian 2,30 karat. Ia juga mengenakan cincin dengan berlian potongan emerald 5,01 karat dan tambahan 1,29 karat berlian dari Haute Joaillerie Collection.

(dtg/dtg)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads