Wajib Punya! 5 Fashion Item Ini Bikin Tampilan Saat WFO Makin Standout
Senin, 22 Agu 2022 14:40 WIB
Setelah 2 tahun lebih berkutat dengan pandemi dan menjalani aktivitas dari rumah saja, kini banyak kantor mulai memberlakukan kembali Work From Office (WFO). Hal ini tentu jadi PR tersendiri bagi para wanita dalam menentukan outfit ke kantor setiap harinya.
Menentukan outfit yang tepat juga bisa bikin pusing kepala para fresh graduate yang akan pertama kali bertatap muka dengan kolega di kantor. Perlu tetap diingat, selalu utamakan kenyamanan saat memilih outfit ke kantor.
Mengingat padatnya jadwal pekerja kantoran dan tidak lagi sempat mengobrak-abrik isi lemari, pastikan kamu meng-upgrade isi lemarimu dengan beberapa fashion item esensial ini. Yuk, simak!
1. Dress
Fashion item esensial pertama yang wajib dimiliki adalah dress. Bagi kamu yang bekerja di tengah suasana kantor yang konservatif, dress merupakan opsi yang patut dipertimbangkan. Sebab, fashion item satu ini mudah di mix & match dengan fashion item atau aksesoris lainnya.
Kamu bisa memilih dress bodycon kemudian dipasangkan dengan blazer. Tidak hanya dipasangkan dengan blazer, dress juga bisa dipasangkan dengan perhiasan-perhiasan cantik agar tetap elegan untuk pilihan outfit ke kantor. Pilihlah warna blazer netral, seperti hitam, krem, ataupun abu-abu, supaya lebih mudah memadukannya.
2. Kemeja Putih
Kemeja putih merupakan fashion item esensial dan standar yang wajib dimiliki oleh semua orang. Selain nyaman dikenakan, kemeja putih dapat dilapisi ataupun dipadukan dengan banyak item lain untuk outfit ke kantor.
Mengenakan kemeja putih saat ke kantor juga membuat kamu terlihat cerdas dan profesional. Kemeja putih juga tidak lekang oleh zaman dan waktu, lho! Oleh sebab itu, kemeja putih ini sangat cocok digunakan untuk semua kesempatan.
3. Blazer
![]() |
Tidak ada yang lebih klasik dan elegan daripada fashion item satu ini, yap, blazer! Sebagai pekerja kantoran, setidaknya kamu membutuhkan satu hingga dua blazer di lemarimu. Seiring berkembangnya zaman, blazer tidak hanya digunakan pada saat-saat formal tertentu, tetapi juga bisa digunakan sebagai outfit ke kantor. Kamu bisa memadukannya dengan celana jeans dan kaos putih polos, agar telihat lebih santai.
4. Handbag
Handbag merupakan fashion item esensial selanjutnya yang wajib kamu miliki untuk melengkapi outfit ke kantor. Menggunakan handbag ke kantor dapat membuat penampilanmu lebih chic. Supaya lebih berani dan tidak membosankan, kamu bisa memilih handbag yang memiliki motif serta corak.
5. Perhiasan
Tidak lengkap rasanya penampilan tanpa adanya perhiasan. Perhiasan terpilih menjadi fashion item esensial sebab sangat cocok dipadukan dengan gaya outfit di segala situasi. Agar terhindar dari kesan berlebihan, pilihlah perhiasan dengan ukuran yang tidak terlalu besar, namun tetap menonjolkan sisi eleganmu. Adapun perhiasan yang bisa kamu pilih untuk melengkapi outfit ke kantor, di antaranya adalah kalung, cincin, anting-anting, dan gelang.
Itu dia lima fashion item esensial yang wajib kamu miliki untuk bikin penampilan makin standout saat WFO. Kamu juga bisa memadukannya dengan berbagai look, misalnya: outfit monokrom, outfit ala Korea, outfit summer, dan lainnya.
Di samping itu, perhiasan yang tepat bisa jadi kunci untuk bikin tampilanmu lebih standout saat WFO. Tak perlu pusing mencari perhiasan impian, sebab kamu bisa pilih exclusive diamond jewellery dari The Palace, dengan koleksinya yang #Therlengkap, #Therjamin, dan #Therjangkau.
Ada seri Kasmaran yang terdiri liontin berlian, anting-anting, hingga cincin berlian dengan model yang terinspirasi dari "Kawung". Perhiasan ini merepresentasikan perasaan cinta yang bersemi di dalam hati sepasang kekasih.
![]() |
Selain itu, ada koleksi Moela yang bisa didapatkan dengan harga terjangkau. Serta koleksi Nusantara yang memiliki desain ready-to-wear. Cocok untuk digunakan sehari-hari saat ke kantor. Adapun semua koleksi ini bisa kamu dapatkan di semua gerai-gerai The Palace di Indonesia.
![]() |
Salah satu koleksi cantik dari The Palace adalah Engagement Ring. Cincin ini memiliki berat 2,243 gr. Untuk kamu yang penasaran dengan koleksi lengkap perhiasan lainnya dari The Palace, ke website https://thepalacejeweler.com/ atau mengunjungi Instagram @thepalace_id
Baru-baru ini, The Palace Jeweler juga mengeluarkan TVC terbaru yang berkaitan dengan tagline 3T yang diusung olehnya. Pembuatan TVC ini bertujuan untuk mendobrak anggapan yang keliru di masyarakat soal perhiasan, dengan mengangkat situasi emosional yang kerap terjadi dalam kehidupan. TVC ini terbagi menjadi 2 seri, dan seri pertama sudah tayang di bulan Agustus ini.
Dengan TVC terbaru ini, kamu akan semakin yakin nggak untuk mendapatkan koleksi perhiasan The Palace yang #Therlengkap, #Therjamin, dan #Therjangkau. TVC Bagi yang belum menyaksikan, langsung saksikan seri pertamanya!
Selain meluncurkan TVC baru, PT Central Mega Kencana (CMK) dengan brand perhiasannya, yakni MONDIAL, Frank & co., dan The Palace juga meluncurkan kampanye "Kapan Nikah?" yang dipersembahkan bagi kamu yang tengah mempersiapkan pernikahan.
Kampanye ini terdiri dari berbagai ragam edukasi, salah satunya melalui mini series "No Ordinary Love", yang diharapkan dapat mengedukasi seputar persiapan sebelum menikah.
Tak hanya itu, kamu juga bisa mengecek website "Kapan Nikah?" untuk mengetahui berbagai informasi menarik lain seputar persiapan pernikahan, termasuk juga mengenai cara memilih perhiasan, cincin tunangan, cincin nikah, dan lain sebagainya.
Simak Video "KuTips: Fashion Hacks! Trik Pilih Celana yang Pas Tanpa Fitting"
[Gambas:Video 20detik]
(ads/ads)