Bukan Gaun Desainer, Putri Mahkota Swedia Pakai Baju dari H&M ke Acara Gala
Putri Mahkota Victoria dari Swedia dikenal bersahaja dan memilih untuk tampil sederhana. Seperti penampilannya untuk acara gala baru-baru di Stockholm, pemangku tahta kerajaan Swedia itu mengenakan gaun dari H&M yang harganya jauh lebih terjangkau daripada busana karya desainer.
Putri Mahkota Victoria mengenakan gaun berbahan tulle warna biru gelap. Bagian roknya yang memiliki detail menyeret lantai sehingga meski gaun ini dari brand highstreet tetap terlihat elegan.
Busananya tersebut harganya tidak sampai puluhan juta rupiah. Masih dalam harga terjangkau untuk sebuah gaun mewah. Seperti dikutip dari Daily Mail, gaun biru tersebut harganya 229,99 poundsterling atau sekitar Rp 4 jutaan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam penampilannya, sang Putri Mahkota itu tampil anggun dengan makeup tipis dan rambut yang dicepol. Dia pun tampil mengenakan selempang biru dan bros warna senada.
Bukan kali ini saja Putri Mahkota Swedia itu mengenakan gaun tersebut. Wanita sebelumnya pernah menggunakan gaun yang sama pada 2020 saat ulang tahun pernikahannya ke-10 dengan suaminya Pangeran Daniel.
Gaun serupa itu juga dimiliki oleh anggota keluarga kerajaan lainnya. Ratu Letizia dari Spanyol menggunakan dress biru dari H&M itu tahun lalu. Bedanya, gaun Ratu Letizia tidak berlengan.
Busana dari H&M tersebut sudah tidak diproduksi lagi. Dress tersebut tentu saja banyak peminatnya karena potongannya yang elegan yang tak kalah seperti gaun-gaun buatan tangan desainer dunia.
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet











































