Profil Adjie Notonegoro, Desainer yang Jadi Sorotan Setelah Pindah Agama
Setelah lama menghilang dari ingar-bingar dunia fashion, desainer kondang Adjie Notonegoro kembali menjadi sorotan. Kali ini bukan karena karya, melainkan pengakuannya tentang pindah agama.
Adjie Notonegoro yang dulu seorang Muslim kini memeluk agama Kristen. Desas-desus tentang transisi tersebut sebenarnya sudah beredar sejak lama. Namun, paman Ivan Gunawan ini baru membeberkan hal tersebut secara blak-blakan ketika menjadi bintang tamu di kanal YouTube Melaney Ricardo.
"Pilihan saya tidak salah, saya merasa diselamatkan dalam usia saya yang tidak lagi muda. Tiga tahun lalu saya pilih juru selamat saya, saya merasa Tuhan sangat dahsyat dan sangat baik dengan saya," ujar Adjie Notonegoro di video yang diunggah pada Senin (5/10/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak cuma dia, dua anaknya pun pindah agama. Begitu pula dengan sang adik.
Berikut profil Adjie Notonegoro, salah satu desainer selebriti di Tanah Air yang namanya bersinar di 1990 dan 2000-an, seperti dikutip dari berbagai sumber.
Sekolah Mode di Eropa
Adjie Notonegoro merupakan putra dari Djati Prayitno dan Ami Prayitno. Ia lahir pada 18 Juli 1961 di Jakarta.
Bercita-cita menjadi seorang desainer, ia lantas hijrah ke benua Eropa untuk menimba ilmu mode secara akademis. Adjie Notonegoro sempat belajar di Mueller und Sohn, Jerman. Pengetahuannya tentang mode juga semakin terasah saat hijrah ke Milan dan Paris, kota-kota yang dikenal sebagai pusatnya mode dunia.
Cukup mencari pengalaman di negara orang, Adjie Notonegoro lantas memutuskan untuk kembali ke Tanah Air pada 1986. Ia kemudian membuka butik pertamanya.
Ciri Khas Desain Adjie Notonegoro
Mengenyam pendidikan di Eropa berpengaruh pada garis desain Adjie yang modern dengan sentuhan glamor. Fokus di koleksi made-to-order, ia juga bermain di ranah gaun pengantin.
Terlepas dari ciri khas gaun kebarat-baratan, desainer yang kerap bergaya flamboyan ini memiliki komitmen yang kuat untuk melestarikan warisan budaya Indonesia lewat karyanya. Beberapa kali ia mendedikasikan koleksi yang khusus mengangkat keindahan kebaya atau busana yang terbuat dari wastra-wastra Nusantara.
Bill Clinton Hingga George Clooney Pernah Pakai Karyanya
Sejak debutnya di industri mode Indonesia, karier Adjie Notonegoro terus bersiar. Karya-karyanya kerap membungkus tubuh selebriti Tanah Air. Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur juga pernah memakai karyanya.
Tokoh-tokoh internasional pun disebut-sebut pernah mengenakan baju rancangan Adjie. Mulai dari aktor Hollywood George Clooney, Presiden AS Bill Clinton, Pemimpin Kuba Fidel Castro.
Dipenjara karena Penipuan
Citra Adjie Notonegoro sebagai desainer kenamaan sempat tercoreng karena kasus penipuan. Pada Mei 2009, ia dilaporkan oleh rekan bisnisnya sendiri karena tak membayar utang.
Tak hanya itu, Adjie Notonegoro terbukti bersalah atas tindakan penipuan dan penggelapan uang pada 2011. Akibatnya, ia harus mendekam di penjara selama 10 bulan.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran











































