Jarang Terlihat, Pacar Brad Pitt Eksis di Catwalk Milan Fashion Week
Setelah ramai diberitakan sebagai kekasih baru Brad Pitt, Nicole Poturalski menjukkan batang hidungnya di hadapan publik. Ia muncul di Milan Fashion Week.
Nicole menjadi satu dari sekian banyak model yang melenggang di catwalk Hugo Boss baru-baru ini. Perempuan 27 tahun tersebut menebar pesonanya dalam balutan shirt-dress hitam dengan siluet yang mengikuti lekuk tubuhnya yang seksi.
Penampilan Nicole Poturalski juga dimaksimalkan dengan gelang bernuansa sporty dalam warna hijau yang kontras. Tidak ketinggalan sepatu sandal hitam dengan aksen hijau senada.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wajahnya hadir dengan sapuan makeup minimalis yang natural. Sementara itu, rambut panjangnya dibiarkan tergerai bebas sehingga semakin mempertegas kecantikan alaminya.
"Thank you @boss still dreaming about this perfect show!" tulis Nicole Poturalski di Instagram tentang penampilannya tersebut.
Di fashion show koleksi Spring-Summer 2021 tersebut, Nicole Poturalski bersandingan dengan beberapa model terkenal. Salah satunya Irina Shayk yang bergaya elegan dengan jumpsuit asimetris berwarna coklat nan modern.
Nicole dan Brad dikabarkan berpacaran setelah keduanya bertemu di sebuah restoran mewah bernama Borchard di Berlin, Jerman, pada Agustus 2019. Padahal, Nicole sampai saat ini masih berstatus istri dari Roland Mary, yang bukan lain adalah pemilik restoran tersebut.
"Brad dikenalkan dengan suami Roland, Nicole dan dia memberikan nomornya. Nicole sering bepergian untuk pekerjaannya sebagai model fashion dan dia berhubungan dengan Brad Pitt ketika dia di LA," kata seorang sumber kepada Daily Mail.
Roland Mary yang saat ini berusia 68 tahun sudah menjadi suami Nicole selama delapan tahun. Dari pernikahan tersebut, Nicole Poturalski dan Roland telah dikaruniai seorang anak berusia tujuh tahun.
Nicole Poturalski menjadi model fashion show Hugo Boss saat Milan Women's Fashion Week Spring-Summer 2021. (Foto: Getty Images/Vittorio Zunino Celotto) |
Nicole Poturalski bukanlah istri pertama Roland Mary. Sebelumnya pria tersebut sudah tiga kali menikah yang berakhir dengan perceraian. Dan kabarnya Roland tidak keberatan istrinya yang jauh lebih muda itu berkencan dengan Brad Pitt. Brad sendiri lebih tua 29 tahun dari Nicole.
"Mereka masih menikah, tapi pernikahan mereka bisa digambarkan sebagai 'open marriage'," ujar sumber tersebut.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































