HUT Ke-75 RI, Artis Indonesia Adu OOTD di #MerahPutihChallenge
Meski Hari Kemerdekaan Indonesia baru dirayakan besok, Senin (17/8/2020), euforia HUT ke-75 RI sudah terasa sejak jauh hari. Muncul adu gaya #MerahPutihChallenge yang disemarakkan oleh para selebriti Tanah Air.
Di #MerahPutihChallenge, mereka beradu gaya dalam balutan busana merah-putih sebagai simbol semangat kemerdekaan. Salah satu pesohor yang ikut meramaikan tantangan ini adalah Cinta Laura Kiehl.
Meski berstatus blasteran, perempuan kelahiran Jerman ini tetap antusias menyambut HUT ke-75 RI. Ia mengunggah foto dirinya bersama Nia Ramadhani, Minggu (16/8/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Yesterday's fun interview with @ramadhaniabakrie ! Biarpun lagi masa pandemi, ayo kita semangat ngerayain #HUTRI75 !" tulis Cinta Laura yang mengungkapkan perasaannya setelah melakukan wawancara bersama Nia.
Tampak aktris dan penyanyi 26 tahun itu berbalut sebuah dress merah pendek yang dipadu dengan sneakers putih. Sedangkan Nia Ramadhani bersolek dengan kombinasi crop top abu-abu dan rok mini high-waist yang membungkus celana panjang merah berpotongan cut-bray.
"Yuk ikutan #MerahPutihChallenge ! Kalian bisa posting pake baju merah putih dan pake caption yang menyampaikan harapan kalian buat Indonesia!" ajak bintang film 'Oh Baby' itu.
Aurel Hermansyah juga tak ketinggalan posting foto OOTD HUT ke-75 RI. Memilih gaya yang lebih kasual, putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti ini berpose dengan kaus abu-abu Damn I Love Indonesia! dan celana training berwarna merah dengan aksen garis putih.
"#MerahPutihChallenge Guyss jangan lupa yaa besok kita akan memperingati #HUTRI75 lohh. Meskipun kita gak bisa merayakannya seperti tahun-tahun sebelumnya, kita tetap harus semangat ya memperingati salah satu hari terpenting bagi bangsa Indonesia," tulis Aurel kepada 16,6 juta pengikutnya.
Sebelumnya, ada pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang berpartisipasi di #MerahPutihChallenge. Kaus merah oblong menjadi pilihan Raffi, sedangkan Nagita memakain balutan kaus putih dengan twist lipit yang feminin.
"Ini gaya merah putih RANS family dalam merayakan salah satu hari bersejarah untuk bangsa tercinta. Dalam rangka menyambut #HUTRI75, kami ingin mengucapkan berkibarlah terus sang saka merah putih dan bersama kita pasti bisa melewati masa sulit ini," tulis akun @raffinagita1717 beberapa hari lalu.
Artis lainnya yang ikut dalam tantangan ini adalah Prilly Latuconsina. Perempuan berdarah Ambon ini memilih gaya preppy dalam balutan kaus putih oblong yang dibungkus blazer merah.
Tahun ini, perayaan #HUTRI75 memang akan dilakukan dengan cara yang sedikit berbeda nih dan kebanyakan pasti akan dilakukan secara virtual. Makanya, aku mau mengajak kalian semua untuk bersama-sama semarakkan #HUTRI75 di Instagram dengan ikutan #MerahPutihChallenge," tulisnya.
Nah, OOTD #MerahPutihChallenge siapa yang menjadi favoritmu di HUT ke-75 RI ini?
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun











































