Penjualannya Sempat Rusuh, Adidas Rilis Lagi Sneakers 'Teh'
Mungkin kamu masih ingat sneakers adidas x Arizona Iced Tea sudah pernah diluncurkan bulan lalu dan menimbulkan kehebohan karena harganya yang sangat murah. Sepasangnya dihargai US$ 1 atau Rp 14 ribuan.
Foto: Dok. adidas |
Saking murahnya, sneakers tersebut jadi rebutan para pembeli di salah satu pop-up store di New York City. Kekacauan pun tak terelakan sampai-sampai kepolisian New York (NYPD) terpaksa menutup toko temporer tersebut.
Kolaborasi tersebut ternyata berlanjut dengan diluncurkan sneakers versi terbaru. Tak tanggung-tanggung, koleksi kali ini terdiri dari 10 sneakers. Dilansir dari Footwear News, enam sneakers hadir dalam model Continental Vulc, sisanya sandal bergaya Adilette slide.
Koleksi sneakers sendiri terbuat dari material nubuck dan kanvas dengan outsole berbahan karet. Adapun warna-warnanya terinspirasi dari varian teh Arizona. Kemasan sneakers juga dibuat lebih spesial untuk kolaborasi ini.
Foto: Dok. adidas |
Seperti sneakers, inspirasi untuk palet yang mewarnai sandal juga bersumber dari keragaman rasa Arizona Iced Tea. Semisal varian Green Tea with Ginseng and Honey, Lemon, Mucho Mango dan Semangka.
Mulai tersedia pada 9 September mendatang, koleksi ini tentu bisa mengobati kekecewaan para sneakershead yang belum kebagian versi terdahulu. Hanya saja, harganya tak semurah dulu. Kali ini, sepasang sneakers dibanderol US$ 90 atau Rp 1,2 juta. Sementara untuk sandal, bisa didapatkan dari harga US$ 30 atau Rp 427 ribu. (dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































Foto: Dok. adidas
Foto: Dok. adidas