Intip Koleksi Sneakers Adidas Milik Beyonce yang Berjibun
Daniel Ngantung - wolipop
Minggu, 28 Apr 2019 14:08 WIB
Jakarta
-
Beyonce ternyata seorang sneakerhead atau pecinta sneakers sejati. Tengok saja betapa banyaknya sneakers Adidas yang dikoleksi sang diva R&B itu.
Seperti judul tembang hitsnya, 'Crazy in Love', Beyonce juga tergila-gila dengan sneakers Adidas. Sekali-kalinya di Instagram, ia mengunggah sejumlah foto yang memperlihatkan koleksi sneakers keluaran merek asal Jerman tersebut.
Di salah satu foto, ibu tiga anak ini berpose sambil merebahkan tubuhnya di tengah 'lautan' sneakers Adidas miliknya.
Koleksi sneakers Adidas Beyonce cukup beragam, mulai dari seri Yeezy, Adidas x Pharrell Williams, Futurecraft, NMD, hingga sneakers bergaya klasik seperti Stan Smiths dan Gazelle. Istri rapper Jay Z ini lalu menyertai foto tersebut dengan keterangan yang berbunyi, "Buys stock in adidas".
Posting-an yang sudah mendapat jutaan likes tersebut muncul setelah Adidas mengumumkan kolaborasinya dengan sang 'Queen B' awal bulan ini. Dalam kerja sama itu, Beyonce akan dilibatkan dalam proses kreatif koleksi sneakers dan pakaian Adidas serta pembuatan kampanyenya. Tak hanya itu, Beyonce juga akan merilis ulang lini active-wear besutannya, Ivy Park, dengan Adidas.
"Ini adalah kolaborasi seumur hidup buatku. Adidas telah sukses mendobrak kreativitas yang melampaui batas. Kami berbagi filosofi yang mengedepankan kreativitas, pertumbuhan dan tanggung jawab sosial dalam berbisnis. Aku pun sudah tak sabar untuk merilis ulang dan mengekspansi Ivy Park dalam skala global dengan pemimpin yang sangat dinamis," kata Beyonce dalam keterangan resminya. dalam keterangan resminya.
(dng/ami)
Seperti judul tembang hitsnya, 'Crazy in Love', Beyonce juga tergila-gila dengan sneakers Adidas. Sekali-kalinya di Instagram, ia mengunggah sejumlah foto yang memperlihatkan koleksi sneakers keluaran merek asal Jerman tersebut.
Di salah satu foto, ibu tiga anak ini berpose sambil merebahkan tubuhnya di tengah 'lautan' sneakers Adidas miliknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Posting-an yang sudah mendapat jutaan likes tersebut muncul setelah Adidas mengumumkan kolaborasinya dengan sang 'Queen B' awal bulan ini. Dalam kerja sama itu, Beyonce akan dilibatkan dalam proses kreatif koleksi sneakers dan pakaian Adidas serta pembuatan kampanyenya. Tak hanya itu, Beyonce juga akan merilis ulang lini active-wear besutannya, Ivy Park, dengan Adidas.
"Ini adalah kolaborasi seumur hidup buatku. Adidas telah sukses mendobrak kreativitas yang melampaui batas. Kami berbagi filosofi yang mengedepankan kreativitas, pertumbuhan dan tanggung jawab sosial dalam berbisnis. Aku pun sudah tak sabar untuk merilis ulang dan mengekspansi Ivy Park dalam skala global dengan pemimpin yang sangat dinamis," kata Beyonce dalam keterangan resminya. dalam keterangan resminya.
(dng/ami)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
3
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
4
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED












































