Terinspirasi Museum di Singapura, Mido Akan Rilis Jam Tangan Baru
Raras Prawitaningrum - wolipop
Minggu, 25 Nov 2018 14:31 WIB
Singapura
-
Arsitektur beberapa monumen ikonik kerap menjadi inspirasi brand jam tangan asal Swiss, Mido, yang dituangkan ke beberapa koleksi ternamanya. Sebut saja seri Commander yang terinspirasi dari Eiffel Tower, Multifort dari Jembatan Sydney Harbour, hingga seri terbatas Inspired by Architecture dari Museum Guggenheim di New York.
Tak sampai di situ, tahun depan Mido yang berada di bawah naungan Swatch Group ini akan kembali meluncurkan koleksi terbarunya yang terinspirasi dari arsitektur ikonik ArtScience Museum di Singapura. Rencananya, Rainflower akan diresmikan pada Mei 2019.
"Dalam memilih aristektur bangunan ikonik mana untuk koleksi jam tangan Mido tidak dilakukan sembarang. Bukan berdasarkan kota mana, tapi melihat apa tujuan dari koleksi jam tangan tersebut diluncurkan," ujar Brand President Mido, Franz Linder, di konferensi pers Mido 100th Anniversary di Marina Bay Sands Singapura, Jumat (23/11/2018).
ArtScience Museum dipilih karena Mido ingin memfokuskan pasarnya ke wanita. Arsitektur ArtScience Museum yang bentuknya seperti lotus atau bunga teratai dinilai menggambarkan keindahan dan sangat tepat ditujukan untuk para wanita.
"Bentuk arsitektur ArtScience Museum menyerupai kelopak lotus berwarna putih yang mengapung di atas air. Desainnya yang modern juga menjadi inspirasi Mido dalam merilis koleksi Rainflower. Arsitektur ini memanfaatkan air hujan yang dikumpulkan di atas gedung lalu akan digunakan kembali. Sustainability, hal tersebut juga sesuai dengan DNA Mido," jelas Linder.
Melalui koleksi Rainflower, Mido juga mengajak para wanita untuk mengkreasikan sendiri jam tangannya. Mulai dari bagian dial, case, indeks jam, batu permata, hingga strap-nya bisa ditentukan sendiri. Rainflower akan menjadi koleksi terbatas karena Mido akan hanya merilis 500 jam tangan.
(idr/eny)
Tak sampai di situ, tahun depan Mido yang berada di bawah naungan Swatch Group ini akan kembali meluncurkan koleksi terbarunya yang terinspirasi dari arsitektur ikonik ArtScience Museum di Singapura. Rencananya, Rainflower akan diresmikan pada Mei 2019.
"Dalam memilih aristektur bangunan ikonik mana untuk koleksi jam tangan Mido tidak dilakukan sembarang. Bukan berdasarkan kota mana, tapi melihat apa tujuan dari koleksi jam tangan tersebut diluncurkan," ujar Brand President Mido, Franz Linder, di konferensi pers Mido 100th Anniversary di Marina Bay Sands Singapura, Jumat (23/11/2018).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
ArtScience Museum dipilih karena Mido ingin memfokuskan pasarnya ke wanita. Arsitektur ArtScience Museum yang bentuknya seperti lotus atau bunga teratai dinilai menggambarkan keindahan dan sangat tepat ditujukan untuk para wanita.
"Bentuk arsitektur ArtScience Museum menyerupai kelopak lotus berwarna putih yang mengapung di atas air. Desainnya yang modern juga menjadi inspirasi Mido dalam merilis koleksi Rainflower. Arsitektur ini memanfaatkan air hujan yang dikumpulkan di atas gedung lalu akan digunakan kembali. Sustainability, hal tersebut juga sesuai dengan DNA Mido," jelas Linder.
Foto: Raras Prawitaningrum/Detikcom |
Melalui koleksi Rainflower, Mido juga mengajak para wanita untuk mengkreasikan sendiri jam tangannya. Mulai dari bagian dial, case, indeks jam, batu permata, hingga strap-nya bisa ditentukan sendiri. Rainflower akan menjadi koleksi terbatas karena Mido akan hanya merilis 500 jam tangan.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Most Popular
1
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
2
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
3
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
4
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
5
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
MOST COMMENTED












































Foto: Raras Prawitaningrum/Detikcom