Jatuh ke Tangan Michael Kors, Jimmy Choo Dibeli Seharga Rp 15 Triliun
Daniel Ngantung - wolipop
Selasa, 25 Jul 2017 17:46 WIB
New York
-
Merek sepatu Jimmy Choo akhirnya jatuh ke tangan Michael Kors. Hari ini, Selasa (25/7/2017), Michael Kors mengumumkan akan mengakuisisi Jimmy Choo dengan harga US$ 1,17 miliar atau sekitar Rp 15 triliun.
Sebelumnya, Jimmy Choo berada di bawah naungan JAB Holding, milik keluarga konglomerat Jerman Reimann. Namun pada April lalu, perusahaan tersebut memutuskan untuk menjual Jimmy Choo karena performa penjualannya yang semakin menurun, di samping ingin fokus menggarap bisnis restoran dan kopinya.
Pengumuman tersebut muncul tak lama setelah beredar kabar Michael Kors akan menutup 100-an butiknya yang tersebar di seluruh dunia dalam dua tahun ke depan. Penjualan yang terus menurun disinyalir menjadi penyebabnya.
Dalam pernyataan persnya, Michael Kors mengungkapkan, akuisisi ini diharapkan dapat meningkatkan kembali penjualan Jimmy Choo serta memperluas portofolionya dengan pengembangan produk yang lebih beragam.
"Kami sangat mengagumi gaya glamor serta naluri desain Jimmy Choo yang selalu terdepan. Kami sangat menantikan kehadiran Jimmy Choo di grup merek luks kami," ujar Jimmy seperti dikutip BBC.
Disebutkan pula, Jimmy Choo akan memiliki lebih banyak kesempatan untuk berekspansi ke ranah sepatu pria, sekaligus memperkuat bisnisnya di Asia, pasar yang sedang bertumbuh pesat.
Merek Jimmy Choo didirikan oleh desainer sepatu Jimmy Choo dan mantan editor aksesori Vogue Tamara Mellon pada 1996 silam.
Kehadirannya langsung menarik perhatian para pesohor dunia. Koleksi Jimmy Choo sudah menghiasi kaki Beyonce, Kate Middleton, hingga Emma Stone.
Tahun lalu, Tamara menggugat Jimmy Choo atas dugaan sabotase. Tamara yang keluar dari label tersebut lima tahun lalu menuding Jimmy Choo sengaja menghalanginya bisnis label sepatu pribadinya. Tidak tanggung-tanggung, Tamara menuntut ganti rugi sebesar US$ 4 juta atau sekitar Rp 53 miliar.
Ironisnya, gugatan itu didaftarkan di Pengadilan New York tepat di hari ulang tahun ke-20 Jimmy Choo, September silam.
(dtg/dtg)
Sebelumnya, Jimmy Choo berada di bawah naungan JAB Holding, milik keluarga konglomerat Jerman Reimann. Namun pada April lalu, perusahaan tersebut memutuskan untuk menjual Jimmy Choo karena performa penjualannya yang semakin menurun, di samping ingin fokus menggarap bisnis restoran dan kopinya.
Desainer Michael Kors. (Foto: Getty Images) |
Pengumuman tersebut muncul tak lama setelah beredar kabar Michael Kors akan menutup 100-an butiknya yang tersebar di seluruh dunia dalam dua tahun ke depan. Penjualan yang terus menurun disinyalir menjadi penyebabnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami sangat mengagumi gaya glamor serta naluri desain Jimmy Choo yang selalu terdepan. Kami sangat menantikan kehadiran Jimmy Choo di grup merek luks kami," ujar Jimmy seperti dikutip BBC.
Disebutkan pula, Jimmy Choo akan memiliki lebih banyak kesempatan untuk berekspansi ke ranah sepatu pria, sekaligus memperkuat bisnisnya di Asia, pasar yang sedang bertumbuh pesat.
Desainer sepatu Jimmy Choo. (Foto: Getty Images) |
Merek Jimmy Choo didirikan oleh desainer sepatu Jimmy Choo dan mantan editor aksesori Vogue Tamara Mellon pada 1996 silam.
Kehadirannya langsung menarik perhatian para pesohor dunia. Koleksi Jimmy Choo sudah menghiasi kaki Beyonce, Kate Middleton, hingga Emma Stone.
Tahun lalu, Tamara menggugat Jimmy Choo atas dugaan sabotase. Tamara yang keluar dari label tersebut lima tahun lalu menuding Jimmy Choo sengaja menghalanginya bisnis label sepatu pribadinya. Tidak tanggung-tanggung, Tamara menuntut ganti rugi sebesar US$ 4 juta atau sekitar Rp 53 miliar.
Ironisnya, gugatan itu didaftarkan di Pengadilan New York tepat di hari ulang tahun ke-20 Jimmy Choo, September silam.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Most Popular
1
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
2
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
3
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
4
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED












































Desainer Michael Kors. (Foto: Getty Images)
Desainer sepatu Jimmy Choo. (Foto: Getty Images)