5 Padu Padan Busana yang Tidak Pernah Ketinggalan Tren
Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 12 Apr 2016 15:36 WIB
Jakarta
-
"Tidak tahu mau pakai baju apa hari ini," tampaknya adalah masalah semua wanita di berbagai penjuru dunia di pagi hari atau sebelum aktivitas di luar ruangan. Sebanyak apapun koleksi busana, rasanya tetap kurang dan terlihat monoton. Sebagai solusi, wanita justru beli baju baru lagi dan lagi. Setelah beberapa kali pakai dengan padu padan yang sama, mereka kembali merasakan sindrom 'Tidak punya baju untuk dipakai'. Agar tidak terus berulang dan menghabiskan uang, kenapa tidak kembali ke padu padan dasar saat Anda bisa memakai kembali apapun yang disukai berulang kali. Sebagai inspirasi, berikut adalah 8 padu padan busana yang tak akan ketinggalan zaman walau Anda pakai dalam musim apapun.
1. Fit and Flare
Full skirt atau rok lebar memiliki siluet klasik yang tak pernah kuno ketika Anda ingin tampil elegan dan feminin. Kali ini coba padukan dengan berbagai atasan yang pas badan untuk memberi proporsi seimbang dan kesan modern. Bisa saja bodycon turtleneck, kemeja atau tank top dan jaket kulit. Paduan fit and flare ini tak pernah pergi ke manapun dan dapat menjadi opsi dalam acara apapun.
2. LBD
Ketika Anda menemukan dress hitam yang sempurna menggambarkan karakter Anda, simpan ia sebagai investasi busana jangka panjang. Little Black Dress (LBD) atau dress hitam adalah item yang bisa Anda gunakan ratusan kali. Bermain kreatif dengan paduannya seperti pilihan sepatu, aksesori dan juga tambahan jaket atau sweater.
3. Blouse Putih dan Jeans
Paduan atasan putih dan jeans tak akan pernah salah. Sebagai tampilan kasual, Anda bisa pilih kemeja putih oversized dan celana jeans robek, atau memilih blouse dengan cutting unik untuk tampil menarik atensi.
4. Tailored Trousers
Ada kalanya Anda ingin tampil lebih rapi dan formal, dan celana berpotongan tegas atau mungkin celana kantor Anda bisa jadi opsi. Padukan dengan T-shirt dan jaket kulit untuk tampil kasual dan edgy. Atau padukan bersama blouse dan tumpukan aksesori. Dalam sekejap, Anda bisa pergi dari tampilan kantoran dan siap berpesta atau makan malam.
5. Sweater dan Jeans
Sweater dan jeans adalah paduan tanpa banyak usaha, namun cukup membuat tampilan Anda terlihat keren. Tinggal bagaimana cara Anda untuk membuat masing-masing item terlihat menonjol. Misalnya paduan antara crop top sweater dengan skinny jeans untuk membentuk siluet ala model. Namun untuk terlihat santai, sweater kebesaran dan jeans robek adalah paduan yang pas. (asf/asf)
1. Fit and Flare
![]() |
Full skirt atau rok lebar memiliki siluet klasik yang tak pernah kuno ketika Anda ingin tampil elegan dan feminin. Kali ini coba padukan dengan berbagai atasan yang pas badan untuk memberi proporsi seimbang dan kesan modern. Bisa saja bodycon turtleneck, kemeja atau tank top dan jaket kulit. Paduan fit and flare ini tak pernah pergi ke manapun dan dapat menjadi opsi dalam acara apapun.
2. LBD
![]() |
Ketika Anda menemukan dress hitam yang sempurna menggambarkan karakter Anda, simpan ia sebagai investasi busana jangka panjang. Little Black Dress (LBD) atau dress hitam adalah item yang bisa Anda gunakan ratusan kali. Bermain kreatif dengan paduannya seperti pilihan sepatu, aksesori dan juga tambahan jaket atau sweater.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
|
Paduan atasan putih dan jeans tak akan pernah salah. Sebagai tampilan kasual, Anda bisa pilih kemeja putih oversized dan celana jeans robek, atau memilih blouse dengan cutting unik untuk tampil menarik atensi.
4. Tailored Trousers
![]() |
Ada kalanya Anda ingin tampil lebih rapi dan formal, dan celana berpotongan tegas atau mungkin celana kantor Anda bisa jadi opsi. Padukan dengan T-shirt dan jaket kulit untuk tampil kasual dan edgy. Atau padukan bersama blouse dan tumpukan aksesori. Dalam sekejap, Anda bisa pergi dari tampilan kantoran dan siap berpesta atau makan malam.
5. Sweater dan Jeans
![]() |
Sweater dan jeans adalah paduan tanpa banyak usaha, namun cukup membuat tampilan Anda terlihat keren. Tinggal bagaimana cara Anda untuk membuat masing-masing item terlihat menonjol. Misalnya paduan antara crop top sweater dengan skinny jeans untuk membentuk siluet ala model. Namun untuk terlihat santai, sweater kebesaran dan jeans robek adalah paduan yang pas. (asf/asf)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Most Popular
1
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
2
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
3
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
4
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED
















































