Review: Sampo Miss Daisy yang Viral di TikTok, Buktikan Wanginya Tahan Lama
TikTok kini menjadi platform yang menghadirkan hal-hal viral, termasuk sesuatu yang berhubungan dengan kecantikan. Salah satu 'racun TikTok' yang bikin saya penasaran adalah sampo Miss Daisy yang kerap berseliweran di FYP saya.
Brand perawatan rambut asal Taiwan tersebut resmi masuk di Indonesia sejak awal 2022. Miss Daisy French Perfume Shampoo mengklaim bahwa produknya memberikan keharuman yang bisa bertahan sampai 12 jam dan mampu membuat rambut tidak gampang berminyak.
Wolipop mencoba sampo Miss Daisy botol kuning dengan varian Peony & Amber. Ini menjadi seri sampo yang disebut memiliki aroma seperti parfum Jo Malone.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Klaim Sampo Miss Daisy French Perfume
Sampo Miss Daisy French Perfume diformulasikan dengan bahan-bahan natural, bebas paraben dan sulfat. Bebas dari bahan-bahan beracun tersebut membuat sampo ini aman untuk ibu hamil dan menyusui.
Formula lembut dari sampo ini juga dinilai cocok untuk mereka yang memiliki kulit kepala sensitif. Hal yang paling diunggulkan adalah wanginya yang disebut tahan lama, bahkan diklaim bertahan 12 jam. Selain itu bisa mengatasi rambut lepek dan rontok.
Review Sampo Miss Daisy French Perfume
Saat keramas memang sangat tercium aroma wangi sampo yang kuat. Benar saja, aromanya mirip dengan wangi parfum Jo Malone aroma Peony & Blush Suede. Sebagai pecinta produk sampo yang wangi, saya suka dengan aromanya. Meski aromanya kuat, namun memberikan kesan elegan dan mahal.
Sampo-sampo lain yang mengklaim produknya wangi terkadang aromanya memudar setelah melakukan blow atau catok rambut. Namun Miss Daisy French Shampoo seri Peony & Amber aromanya tetap menempel di rambut.
Review Miss Daisy French Perfume Shampoo Foto: Foto: Wolipop |
Setelah beberapa jam di luar ruangan dengan paparan polusi dan asap rokok, sisa-sisa wangi samponya pun masih menempel dengan baik. Semerbak keharuman sampo ini memang tahan lama. Saya bisa katakan, aromanya tahan lebih dari 10 jam.
Klaim anti lepeknya pun bisa dibuktikan. Biasanya setelah beraktivitas di luar ruangan, rambut saya mudah berminyak. Namun sampai keesokan harinya rambut tetap bisa bervolume.
Bisa dibuktikan dari foto yang ada di artikel ini. Ini kondisi rambut sehari setelah keramas, rambut masih cukup bervolume dan belum terasa lepek.
Untuk harga sampo 50 ml seharga Rp 139 ribu dan Rp 330 ribu untuk sampo ukuran 50 ml. Miss Daisy French Perfume Shampoo bisa dibeli di toko resmi online di Shopee dan Tokopedia.
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
Mencoba Hollywood Silkpeel di Airin, Hasil Glowing Instan Tanpa Downtime
Review: Lip Tint Espoir dengan Tekstur Selembut Whipped Cream
Begini Cara Mengeringkan Rambut Sebelum Pakai Hijab Agar Tidak Mudah Rusak
Review Color Corrector Terbaik: Charlotte Tilbury vs Haquhara, Ini Bedanya
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond












































