Viral Ayah Bantu Promosi Jualan Anak Jadi Model Crop Top, Pamer Perut
Seorang ayah akan melakukan segalanya demi mendukung kesuksesan karier anaknya. Seperti yang dilakukan pria satu ini.
Jeff Beaver, nama pria tersebut, viral setelah membantu bisnis putrinya lewat media sosial. Pria berkacamata ini rela jadi model dan memakai crop top serta bikini hasil karya sang putri, Emily Beaver.
Sosoknya populer di media sosial seperti Instagram dan TikTok mengenakan koleksi busana wanita terbuat dari bahan rajutan warna-warni. Dengan percaya diri, Jeff berpose dengan senyum lepas sambil berkacak pinggang. Dia juga dengan luwes bergaya memperlihatkan punggung hingga joget twerking.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bisnis bikini dan baju bermula dari Emily yang menekuni kain rajut sebagai hobi. Kemudian pada 2015, ia memutuskan membuat hobinya itu jadi bisnis jualan. Karya-karya Emily awalnya hanya dipakai teman dan kerabat.
Jeff Beaver dan Emily Beaver. Foto: Instagram/@lovebeav |
"Saya sangat menikmati bisa melihat kreasi saya dipakai teman-teman dan raut kebahagiaan mereka saat mengenakan karya saya," terang Emily, seperti dikutip dari Brightside.
Emily awalnya meminta ibunya jadi model baju crop top buatannya dan diunggah di Instagram. Ternyata video yang menampilkan sang ibu memakai busananya diminati banyak follower, hingga akhirnya dia mengajak ayahnya untuk ikut serta.
Jeff pun tak menolak dan tampil total saat memperagakan baju-baju crop top berwarna-warni. Sosok Jeff sebagai pria yang pakai busana wanita ternyata menarik atensi netizen.
"Netizen benar-benar tertarik, dan setiap kali saya menyertakan orangtua saya, saya tahu ada sesuatu yang spesial dengan konsep keluarga memakai atasan rajut bersamaan," tutur Emily.
Jeff Beaver. Foto: Instagram/@lovebeav |
Sukses jualan baju rajut membuat Emily keluar dari pekerjaan kantoran untuk fokus mengelola bisnis dan membuat konten di media sosial untuk mempromosikannya. Kini wanita berambut keriting ini punya lebih dari 30 ribu follower Instagram dan 600 ribu follower TikTok.
Sebagian besar konten media sosial Emily berisi foto dan video orangtuanya jadi model crop top. Khususnya Jeff, yang selalu tampil total membantu usaha putri kesayangannya.
"Ayah saya melakukan segala cara yang dia bisa untuk menjual atasan rajutan saya ini," ucapnya.
Jadi Bahan Olok-olok Netizen
Keluarga Beaver jadi model crop top rajutan karya Emily. Foto: Instagram/@lovebeav |
Sebagian netizen mengolok-olok Jeff dan mengritik bahwa tidak seharusnya pria, apalagi seorang ayah, berpenampilan seperti itu. Tapi baik Jeff maupun Emily memilih tidak peduli dengan komentar dan anggapan orang-orang.
Di sisi lain, banyak pula netizen yang justru memuji ide unik Emily mempromosikan barangnya. Dukungan dari mereka membuat Emily dan kedua orangtuanya terus semangat untuk berjualan.
"Sulit rasanya untuk menjelek-jelekkan keluarga yang bersenang-senang bersama. Bagian paling berharga dari pekerjaan ini adalah kami menikmati waktu berkualitas bersama dengan tertawa dan membuat video," jelas Emily lagi.
Produk-produk Emily dijual dengan harga mulai dari USD 35 atau sekitar Rp 520 ribuan untuk topi rajut, hingga USD 70 atau 1 jutaan untuk busana atasan. Sebagian besar koleksinya sudah sold out alias habis terjual.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond














































