Mantan Mata-mata Rusia Cantik Ini Ungkap Rasanya Jadi Agen Vladimir Putin
Aliia Roza adalah mantan mata-mata Rusia yang menjalani kehidupan penuh lika-liku di masa mudanya. Wanita yang kini berusia 36 tahun itu menjadi mata-mata Rusia di usia 19 tahun. Allia menceritakan kehidupannya yang berat menjadi agen Vladimir Putin.
Lahir di Uni Soviet dari keluarga militer, Aliia sudah dididik sejak dini agar bisa masuk militer Rusia. Setelah mewujudkan keinginan sang ayah, Aliia mengaku diperkosa di akademi kemiliteran oleh koleganya.
Di akademi militer milik Vladimir Putin tersebut, Aliia dididik menjadi mata-mata Rusia dengan belajar merayu orang lain. Seni merayu yang ia pelajari untuk bisa memanipulasi lawan bicaranya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Di pusat akademi, mereka mengajarkan kami bagaimana merayu pria, bagaimana secara psikologi bisa memanipulasi mereka, bagaimana mereka bisa bicara sehingga kami bisa menggali informasi," ungkapnya.
Aliia Roza Foto: dok. Instagram/@aliiaroza |
Tugas pertama Aliia saat usianya masih menjadi 19 tahun adalah dia dipaksa dengan berpura-pura menjadi PSK. Dia ditugaskan untuk merayu ketua geng kriminal pemasok narkoba ke negaranya. Di tengah Aliia menjalani tugasnya, dia malah jatuh cinta dengan penjahat tersebut.
Setelah sembilan bulan menjalin hubungan, Aliia ketahuan sebagai agen mata-mata. Dia diculik dan dipukuli bahkan berencana akan dibunuh oleh anak buah gembong narkoba tersebut. Namun sang gembong narkoba justru menyelamatkannya. Namun beberapa bulan setelahnya, gembong narkoba tersebut malah dibunuh oleh kakaknya sendiri.
Masalah belum selesai, Aliia dicari oleh bos militer karena tahu ada keterlibatan perasaan antara anak buahnya itu dengan sang gembong narkoba. "Jika kamu mengacaukannya mereka tidak akan membiarkanmu pergi. Mereka akan memenjarakanmu dan membunuhmu," ucap Aliia.
Aliia kabur ke Moscow, dan polisi mulai mencarinya. Setelah setahun keadaan mulai tenang, Aliia kembali menata kehidupannya, dia pun menikah dengan salah satu pria elite di kota tersebut. Namun lagi-lagi hubungannya tidak berlangsung lama karena sang suami meninggal.
Aliia ditinggalkan warisan yang besar sehingga bisa melanjutkan hidup dengan pindah ke Swiss dan London, sebelum akhirnya menetap di Amerika Serikat. Aliia mendirikan perusahaan PR yang menangani sejumlah perusahaan fashion dengan klien internasional.
Ia kini tinggal di rumah mewah di Beverly Hills. Sang fashionista itu pun menjalani hidup normal nan glamour bersama putranya yang kini berusia 11 tahun.
(kik/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan












































Aliia Roza Foto: dok. Instagram/@aliiaroza