Viral Bocah Tak Tahu Kepanjangan Lagu Ibu Pertiwi, Bikin Gregetan
Sebelumnya beredar viral bocah tak tahu peribahasa yang pada masa sekarang ini sudah semakin jarang terdengar. Hal ini terbukti dari eksperimen sosial yang dilakukan seorang pengguna TikTok.
Eksperimen sosial ini terulang ketika seorang pria bertanya tentang potongan lagu Ibu Pertiwi. Lagu ciptaan Ismail Marzuki tersebut menggambarkan kondisi Tanah Air yang sedang dilanda bencana atau musibah.
Berawal dari postingan Aya Ibrahim di akun TikToknya @ayaibrahimchannel. Dalam video tersebut dia membuat eksperimen sosial dengan bertanya kepada tujuh orang bocah sambil memegang uang. Bagi bocah yang berhasil menjawab pertanyaan, akan mendapatkan uang tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Aya bertanya sambungan lirik lagi Ibu Pertiwi. "Sambung lirik : ku lihat ibu...?" tanya Aya.
Anak perempuan barisan pertama menjawab," Kulihat ibu...?" "Nonton Korea," ucap polos anak itu.
"Kulihat ibu...?" "Duduk," jawab bocah barisan kedua.
Anak-anak tersebut tampak kebingungan saat menjawab potongan lirik tersebut. Jawaban mencengangkan lainnya adalah gitar, menari, sedang susah, masak. Hanya ada satu anak yang jawab potongan lirik dengan benar yaitu, pertiwi.
@ayaibrahimchannelSambung lirik : kulihat ibu…???? 🎵🎵🎵 ##fyp ##foryou ##foryoupage ##fypシ ##THR ##lebaran2021 ##ayaibrahim
♬ original sound - Aya Ibrahim
Pada akhir video Aya menjelaskan pada anak anak tersebut lirik lagu Ibu Pertiwi yang benar. "Kulihat ibu pertiwi," tuturnya.
Hingga Selasa (1/6/2021) video tersebut sudah ditonton lebih dari 14,2 juta Views, 923 ribu Likes dan 15 ribu komentar. Warganet ada yang heran mengapa para bocah tersebut tak tahu lagu nasional.
"Ku lihat Ibu "Nonton Korea"😂😂😂 heran aku anak jaman sekarang😂😂," ujar akun @selalumenunggu.
"Masa iya anak sebanyak itu yg bisa jawab cuma 1 doang, itu anak dah pada gede2, tapi kok gak ngerti sama lagunya. heran deh gue😳😳," heran akun @JodohnyaMasFidin.
"Kok dah langka yaa anak jaman sekarang yang tahu lagu lagu nasional," bingung akun @Hi uswa.
"Saya seorang pendidik miris melihat ini😌, itulah pentingnya kerjasama antar masyarakt dan orang tua. Karena pendidikan tanggung jawab bersama bukan guru di sekolah saja😊," tutur akun @Suri Sahayani Biolatika.
"Anak zaman sekarang mah gak tahu masa gitu aja gak tau woy 😳😳😅?" tanya akun @shafiramahri.
Viral eksperimen sosial bocah tak tahu lirik lagi Ibu Pertiwi. Foto: Dok. Tangkap layar akun TikTok @ayaibrahimchannel.. |
Wolipop sudah mewawancarai Aya Ibrahim yang mengunggah video tersebut di akun TikToknya. Ia merasa terkejut ketika mengetahui videonya viral di media sosial.
"Kaget dan nggak nyangka, soalnya cuma iseng. Tahunya viral setelah banyak yang repost dan tahu dari orang-orang. Karena di repost akun-akun besar," kata Aya.
Video tersebut menurutnya diambil pada 25 Mei 2021 di salah satu depan masjid di Bandung, Jawa Barat. Seperti apa kisah lengkapnya? Simak artikel berikutnya di Wolipop!
(gaf/eny)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump
V BTS Jadi Idol KPop Paling Dicari di Google, Terpopuler Versi Forbes Korea












































Viral eksperimen sosial bocah tak tahu lirik lagi Ibu Pertiwi. Foto: Dok. Tangkap layar akun TikTok @ayaibrahimchannel..