Pasangan Pengantin Baru Gugat Cerai Gara-gara Hewan Peliharaan Tak Akur
Kisah unik datang dari Bhopal, India. Sepasang pengantin baru memutuskan cerai karena hewan peliharaan mereka tidak bisa akur.
Disebutkan bahwa hewan peliharaan yang berupa seekor anjing dan kucing tersebut selalu berkelahi di rumah tangga yang baru saja mereka bangun.
Menurut sumber dari Pengadilan Keluarga Bhopal, seperti dilansir Oddity Central, pasangan ini awalnya justru dipertemukan karena sama-sama pecinta hewan. Mereka berkenalan, jatuh cinta, lalu menikah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ironisnya, kecintaan terhadap hewan malah jadi alasan keretakan hubungan. Setelah resmi menikah pada Desember 2024, keduanya mulai hidup bersama. Di situlah masalah muncul.
Sang istri mengaku anjing milik suaminya kerap mengganggu bahkan menyerang kucing peliharaannya. Sementara suaminya bersikeras sudah memberi syarat sejak awal bahwa istrinya tidak boleh membawa kucingnya tinggal bersama.
Dia juga menuding kucing tersebut kerap mondar-mandir di sekitar akuarium mereka, menimbulkan ketegangan di rumah.
Pertengkaran tak kunjung reda. Sang istri menolak melepaskan kucingnya dan terus menyalahkan anjing suaminya yang dianggap agresif. Di sisi lain, sang suami membela anjing kesayangannya dan menuding justru kucing istrinya yang jadi sumber masalah.
Upaya konseling dan mediasi keluarga sempat dilakukan, tapi hasilnya nihil. Keduanya tetap kukuh pada pendirian masing-masing, hingga akhirnya sepakat menggugat cerai dengan alasan perbedaan yang tak bisa didamaikan.
"Orang mencari kenyamanan dengan hewan peliharaan, kadang sampai menempatkan mereka di atas hubungan manusia," ujar konselor keluarga Shail Awasthi.
"Ketika kedua pasangan sama-sama enggan berkompromi, pernikahan seperti ini mudah runtuh. Fenomena ini juga mencerminkan tren baru. Banyak orang yang mulai menganggap hewan bisa menggantikan ikatan manusia," tambahnya.
Pejabat pengadilan menilai kasus ini menunjukkan masalah yang lebih dalam, yakni meningkatnya ketergantungan emosional pada hewan di tengah isolasi sosial yang makin terasa dalam kehidupan modern.
(hst/hst)
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet











































