7 Arti Mimpi Jadi Pengantin yang Bisa Jadi Tanda Perubahan Buruk Dalam Hidup
Bermimpi menjadi seorang pengantin bisa membawa kebahagiaan bagi orang-orang yang mengalaminya. Namun sebenarnya apa arti mimpi jadi pengantin? Rupanya mimpi menjadi pengantin sendiri tidak selalu menjadi pertanda positif dalam hidup. Beberapa mimpi menjadi pengantin juga bisa memberikan pertanda negatif.
Arti mimpi jadi pengantin sendiri bisa beragam, tergantung bagaimana situasi di dalam mimpimu tersebut. Seperti dilansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa arti mimpi jadi pengantin.
1. Melihat Diri Sendiri Jadi Pengantin
Dilansir dari Tell Me My Dream, arti mimpi jadi pengantin bisa jadi pertanda sebagai awal baru dalam hidup atau sebuah komitmen baru. Mimpi ini juga bisa menjadi pertanda bahwa kamu akan segera menyelesaikan masalah dengan seseorang yang sebelumnya sudah pernah mencoba rujuk. Tak hanya itu saja, mimpi melihat diri sendiri menjadi pengantin juga bisa menjadi pertanda jika kamu sedang berusaha keras untuk meresmikan hubunganmu dengan seseorang yang sangat kamu sukai dan ingin kamu nikahi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
2. Memimpikan Pengantin yang Berwajah Pucat
Jika dalam mimpimu kamu melihat pengantin yang pucat maka bisa menjadi pertanda bahwa kemungkinan kamu akan dikhianati oleh seseorang yang ada di dekatmu. Pengkhianatan itu mungkin akan membuatmu jadi begitu terluka. Bisa berupa pembocoran rahasia atau mungkin menghina dirimu dari belakang. Tak hanya itu saja, pengkhianatan tersebut juga bisa datang dari pasanganmu sendiri.
3. Jadi Pengantin yang Tidak Bahagia
Memimpikan dirimu sebagai pengantin yang tidak bahagia bisa menjadi pertanda buruk dalam hidup. Kamu merasa tidak bahagia mungkin karena kamu tidak ingin menikahi pasanganmu atau karena kamu tidak yakin akan masa depanmu. Memimpikan pengantin yang tidak bahagia bisa jadi pertanda kemungkinan kegagalan atau kekecewaan di masa depan.
4. Pengantin Tanpa Pasangan
Dilansir dari Dream My Obsession, mimpi menikah tanpa pasangan bisa menjadi pertanda sesuatu yang baik. Hal yang luar biasa akan terjadi di hidupmu. Kabar baik itu bisa dalam hal keuangan. Saat ini kamu mungkin sedang menghadapi beberapa masalah keuangan. Kamu sedang berada dalam periode yang cukup sulit, di mana kamu menghabiskan uang lebih banyak dari yang kamu hasilkan. Karena itu kamu akann berjuang untuk memperoleh penghasilan lebih demi memperbaiki kondisi keuanganmu. Usahamu itu perlahan akan membuahkan hasil dan membawa perubahan dalam hidup.
5. Memimpikan Pengantin yang Hamil
Dilansir dari dreamchrist.com, bermimpi tentang pengantin yang hamil bisa menjadi pertanda baik. Kamu akan segera memperoleh masa-masa bahagia. Tak hanya itu saja, memimpikan pengantin hamil juga bisa menjadi pertanda bahwa kamu akan memperoleh peluang baru dalam hidup. Jika kamu memimpikan hal ini, maka inilah saat yang tepat untuk memikirkan tentang ide-ide baru dalam hidupmu.
6. Pengantin Meninggal
Memimpikan pengantin yang meninggal bisa terasa sangat mengerikan. Namun mimpi ini bisa menjadi pertanda jika kamu harus lebih memperhatikan beberapa detail dalam hidupmu. Hal-hal yang tidak diinginkan bisa saja terjadi dalam hidupmu di waktu yang tak terduga. Cobalah untuk menghadapi segala situasi dalam hidupmu, termasuk yang terburuk sekalipun dengan cara-cara terbaik dan rasional.
7. Memakai Gaun Pengantin Berwarna Hitam
Dilansir dari dreamonbridals, arti mimpi jadi pengantin yang satu ini bisa menjadi pertanda buruk. Kamu akan mendapatkan masalah dalam hidupmu di masa depan. Jika gaun pengantin yang kamu kenakan robek dan sangat kotor maka itu bisa menjadi pertanda jika orang yang kamu nikahi mungkin terlibat dalam urusan-urusan gelap.
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN











































