Lagi, Putri Jepang Rela Tanggalkan Gelar demi Nikahi Orang Biasa
Alissa Safiera - wolipop
Kamis, 28 Jun 2018 12:45 WIB
Jakarta
-
Di tahun lalu, kisah percintaan Putri Mako dari Jepang mencuri perhatian publik. Sang putri rela melepaskan gelar kerajaan demi bisa menikahi tunangannya, Kei Komuro yang hanya datang dari keluarga biasa. Pernikahan keduanya pun dijadwalkan berlangsung pada 2020 mendatang.
Jejak Putri Mako tampaknya memengaruhi putri Jepang lain untuk memperjuangkan cinta. Kali ini adalah sepupunya, Putri Ayako yang lebih memilih mengikuti hatinya dibanding sebuah gelar bangsawan.
Lewat pengumuman resmi dari kerajaan, Putri Ayako yang kini berusia 27 tahun akan melangsungkan pertunangan dengan kekasihnya, di bulan Agustus nanti. Pernikahan pun berlangsung di tahun ini, tepatnya pada bulan Oktober.
Baca juga: Putri Kerajaan Jepang Akan Lepas Gelar Bangsawan Demi Pria Ini
Memilih untuk menikahi orang biasa adalah hal besar bagi kerajaan Jepang. Berbeda dari kasus Pangeran Harry dan William yang masih berstatus keluarga kerajaan di Inggris, Putri Ayako justru harus keluar dari keluarga kerajaan Jepang setelah dia menikah.
Lalu, siapakah pria yang sukses memikat hati sang putri? Pria itu bernama Kei Moriya. Pria 32 tahun itu saat ini bekerja di perusahan pengiriman di Jepang. Kei dan Putri Ayako bertemu setelah dikenalkan orangtua mereka tahun lalu.
Tonton juga 'Putri Jepang Tunda Nikahi Warga Biasa, Ini Spekulasinya':
Baca juga: 25 Pernikahan Keluarga Kerajaan Termegah di Dunia
Lucunya, saat itu ibu Putri Ayako memperkenalkan mereka agar sang putri terinspirasi untuk membela hak asasi manusia seperti Kei. Namun jelas, pertemuan itu tak berjalan sesuai rencana. Keduanya malah jatuh cinta.
Ketika Putri Ayako dinikahi Kei bulan Oktober nanti, dia akan menjadi putri kedua yang meninggalkan keluarga kerajaannya selama dua tahun terakhir--yang pertama adalah Putri Mako.
Kakak tertua Ayako, Putri Noriko juga melakukan hal yang sama. Dia meninggalkan keluarganya di tahun 2004 setelah menikahi orang biasa.
(asf/asf)
Jejak Putri Mako tampaknya memengaruhi putri Jepang lain untuk memperjuangkan cinta. Kali ini adalah sepupunya, Putri Ayako yang lebih memilih mengikuti hatinya dibanding sebuah gelar bangsawan.
Lewat pengumuman resmi dari kerajaan, Putri Ayako yang kini berusia 27 tahun akan melangsungkan pertunangan dengan kekasihnya, di bulan Agustus nanti. Pernikahan pun berlangsung di tahun ini, tepatnya pada bulan Oktober.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Memilih untuk menikahi orang biasa adalah hal besar bagi kerajaan Jepang. Berbeda dari kasus Pangeran Harry dan William yang masih berstatus keluarga kerajaan di Inggris, Putri Ayako justru harus keluar dari keluarga kerajaan Jepang setelah dia menikah.
Lalu, siapakah pria yang sukses memikat hati sang putri? Pria itu bernama Kei Moriya. Pria 32 tahun itu saat ini bekerja di perusahan pengiriman di Jepang. Kei dan Putri Ayako bertemu setelah dikenalkan orangtua mereka tahun lalu.
Tonton juga 'Putri Jepang Tunda Nikahi Warga Biasa, Ini Spekulasinya':
Baca juga: 25 Pernikahan Keluarga Kerajaan Termegah di Dunia
Lucunya, saat itu ibu Putri Ayako memperkenalkan mereka agar sang putri terinspirasi untuk membela hak asasi manusia seperti Kei. Namun jelas, pertemuan itu tak berjalan sesuai rencana. Keduanya malah jatuh cinta.
Ketika Putri Ayako dinikahi Kei bulan Oktober nanti, dia akan menjadi putri kedua yang meninggalkan keluarga kerajaannya selama dua tahun terakhir--yang pertama adalah Putri Mako.
Kakak tertua Ayako, Putri Noriko juga melakukan hal yang sama. Dia meninggalkan keluarganya di tahun 2004 setelah menikahi orang biasa.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
3
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
4
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED












































