Liputan Khusus Seserahan Pernikahan
Ini Isi Seserahan Pernikahan untuk Pria dan Wanita
Seserahan pernikahan biasanya sudah dipersiapkan oleh calon pengantin pria untuk pengantin wanita. Dan tak hanya pihak pria yang memberi seserahan, wanita juga memberikan seserahan sebagai bentuk rasa terima kasih.
Apa saja isi seserahan pernikahan untuk pria dan wanita? Isi seserahan sebaiknya yang bermanfaat agar bisa dipakai usai acara pernikahan.
Anindita Dewayani sebagai pemilik vendor seserahan Rose Arbor, memberikan rincian isi seserahan pernikahan yang biasanya diberikan untuk wanita dan pria. "Isi seserahan untuk wanita bisa tas dan sepatu ada dua atau lebih. Bisa juga yang nggak lazim, misalnya hairdryer dan mainan," kata Anindita.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Agar kamu mengetahui isi seserahan pernikahan, Anindita memberikan rincian seserahan untuk pria dan wanita. Berikut penjelasannya:
Isi Seserahan Pernikahan untuk Wanita
1. Perlengkapan mandi.
2. Makeup.
3. Pakaian dalam.
4. Tas.
5. Sepatu.
6. Baju kerja.
7. Baju casual.
8. Hobby atau gadget.
9. Perlengkapan rumah tangga.
10. Kue atau makanan.
11. Buah.
"Atau isinya bisa di luar itu yang penting calon pengantin wanita suka dan dipakai," jelas wanita yang akrab disapa Dita. Selanjutnya Dita juga menjelaskan isi seserahan yang diberikan untuk pria. Apa saja?
Foto isi seserahan untuk pria. Foto: Dok. Instagram @seserahan_by_rosearbor. |
Isi Seserahan Pernikahan untuk Pria
1. Perlengkapan Mandi.
2. Pakaian dalam.
3. Tas dan dompet.
4. Sepatu dan belt.
5. Baju kerja.
6. Baju casual.
7. Hobby atau gadget.
8. Alat salat.
"Hal di atas bisa diulang, misal tas dan sepatu. Bisa juga yang nggak lazim, atau bisa juga perlengkapan olahraga. Yang penting isi seserahan pernikahan untuk pria disukai dan dipakai oleh calon pengantin pria," pungkas Dita yang sudah sering dipercaya selebriti dan pejabat untuk membuat seserahan pernikahan.
(gaf/eny)
Hobbies & Activities
Isi Waktu Luang dengan Mulai Hobi Baru! 3 Perlengkapan Melukis yang Nyaman untuk Pemula
Health & Beauty
Mau Tau Rahasia Kulit Sehat & Glowing? Serum Shiseido Ultimune 4.0 Power Infusing Bisa Jadi Pilihan yang Tepat!
Elektronik & Gadget
3 Smartwatch & Smartband Terbaik untuk Aktivitas Harian, Praktis, Canggih, dan Stylish!
Hobbies & Activities
Pemain Golf Pemula Wajib Cek! Barang Esensial yang Gak Boleh Kelewatan, Mulai dari Outfit hingga Tongkat Golf
TikTok Viral Verificator
Viral Dekorasi Nikah American Style Estetis, Jadi Incaran Pengantin Gen Z
TikTok Viral Verificator
Viral Gebrakan Gen Z: Menikah di Auditorium, Tamu Duduk Seperti Nonton Teater
10 Lagu Pernikahan Ikonik yang Tak Lekang oleh Waktu
TikTok Viral Verificator
Viral Wedding Kalcer ala Gen Z, Dress Code Pakai Batik dan Musik dari Kaset
Tren Live Wedding Painting
Harga Live Wedding Painting, Tren Baru untuk Abadikan Momen Pernikahan
Ramalan Zodiak 3 Januari: Scorpio Emosi Kurang Stabil, Libra Berhati-hati
Gaya Ayu Ting Ting Sambut Tahun Baru 2026, Pamer Perut Dengan Lace Menerawang
Foto Mesra Jennifer Coppen-Justin Hubner Rayakan Tahun Baru 2026 Usai Dilamar
Alasan George Clooney Pindah dari AS Jadi WN Prancis, Kini Hidup di Pedesaan












































Foto isi seserahan untuk pria. Foto: Dok. Instagram @seserahan_by_rosearbor.