Yang Sebaiknya Dilakukan Saat Lupa Minum Pil KB
Eny Kartikawati - wolipop
Kamis, 16 Apr 2015 18:38 WIB
Jakarta
-
Pil KB merupakan salah satu alat kontrasepsi yang dipilih banyak wanita ketika ingin menunda kehamilan. Pil disukai karena mudah dikonsumsi dan tak mengganggu hubungan seks. Setelah tidak lagi memakai alat kontrasepsi ini wanita juga bisa kembali hamil dengan cepat.
Pil KB ini termasuk kontrasepsi hormonal yang artinya ada hormon tambahan dimasukkan ke dalam tubuh. Dengan adanya hormon tambahan tersebut ada beberapa efek yang akan terjadi, yang pertama ovulasi atau keluarnya sel telur dari indung telur tidak akan terjadi, yang kedua kondisi rahim akan berubah sehingga seandainya terjadi pertemuan sel telur dengan sperma tidak akan menempel di dinding rahim. Yang ketiga adalah mengubah kekentalan lendir vagina sehingga mengurangi kemampuan gerak sperma. Itulah sebabnya alat kontrasepsi ini cukup efektif untuk menunda kehamilan.
Pil KB ampuh menunda kehamilan jika digunakan dengan benar dan tidak terputus. Lantas bagaimana jika ternyata Anda lupa minum pil KB ini? Akankah kehamilan segera terjadi saat kealpaan itu terjadi?
Ahli kandungan Nivin C.S. Todd, MD menyarankan jika wanita lupa minum pil, segera konsumsi obat tersebut begitu Anda ingat. Jika Anda lupa minum setelah lewat sehari dari jadwal yang ditentukan, langsung konsumsi dua pil sekaligus dalam sehari.
Bagaimana jika Anda lupa hingga dua hari dari jadwal seharusnya? Seperti dikutip Web MD, Nivin mengatakan, langsung konsumsi dua pil di hari Anda ingat dan dua pil lagi keesokan harinya. Dengan langkah ini, Anda akan kembali 'netral' dan bisa mengonsumsi pil dengan jadwal seperti sebelumnya.
Nivin menyarankan Anda berkonsultasi ke dokter jika sudah lebih dari dua kali lupa minum pil KB. Dokter kemungkinan akan meminta Anda minum satu pil sehari selama seminggu dan kemudian memberikan paket pil baru. Setelah itu mulai lagi dari awal dengan paket pil baru tersebut.
Saat Anda lupa minum pil KB yang perlu diingat adalah berarti Anda juga berisiko hamil. Hal itu karena bisa saja terjadi pelepasan sel telur dari ovarium. Oleh karena itu ketika pil KB lupa dikonsumsi, sebaiknya tidak berhubungan seks terlebih dahulu. Kalaupun ingin berhubungan gunakan alat kontrasepsi lain seperti kondom.
(Eny Kartikawati/Eny Kartikawati)
Pil KB ini termasuk kontrasepsi hormonal yang artinya ada hormon tambahan dimasukkan ke dalam tubuh. Dengan adanya hormon tambahan tersebut ada beberapa efek yang akan terjadi, yang pertama ovulasi atau keluarnya sel telur dari indung telur tidak akan terjadi, yang kedua kondisi rahim akan berubah sehingga seandainya terjadi pertemuan sel telur dengan sperma tidak akan menempel di dinding rahim. Yang ketiga adalah mengubah kekentalan lendir vagina sehingga mengurangi kemampuan gerak sperma. Itulah sebabnya alat kontrasepsi ini cukup efektif untuk menunda kehamilan.
Pil KB ampuh menunda kehamilan jika digunakan dengan benar dan tidak terputus. Lantas bagaimana jika ternyata Anda lupa minum pil KB ini? Akankah kehamilan segera terjadi saat kealpaan itu terjadi?
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagaimana jika Anda lupa hingga dua hari dari jadwal seharusnya? Seperti dikutip Web MD, Nivin mengatakan, langsung konsumsi dua pil di hari Anda ingat dan dua pil lagi keesokan harinya. Dengan langkah ini, Anda akan kembali 'netral' dan bisa mengonsumsi pil dengan jadwal seperti sebelumnya.
Nivin menyarankan Anda berkonsultasi ke dokter jika sudah lebih dari dua kali lupa minum pil KB. Dokter kemungkinan akan meminta Anda minum satu pil sehari selama seminggu dan kemudian memberikan paket pil baru. Setelah itu mulai lagi dari awal dengan paket pil baru tersebut.
Saat Anda lupa minum pil KB yang perlu diingat adalah berarti Anda juga berisiko hamil. Hal itu karena bisa saja terjadi pelepasan sel telur dari ovarium. Oleh karena itu ketika pil KB lupa dikonsumsi, sebaiknya tidak berhubungan seks terlebih dahulu. Kalaupun ingin berhubungan gunakan alat kontrasepsi lain seperti kondom.
(Eny Kartikawati/Eny Kartikawati)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
6 Seafood yang Bisa Tingkatkan Performa Seks Pria Jika Rutin Dikonsumsi
Studi: Rutin Bercinta 2 Kali Seminggu Kurangi Risiko Sakit Jantung pada Pria
Dokter Ungkap Rahasia Agar PD Saat Bercinta: Rawat Area Intim Ini
Tunda Buang Air Kecil Setelah Bercinta Bisa Sebabkan ISK, Mitos atau Fakta?
Alasan Tak Terduga Istri Tolak Ajakan Bercinta Menurut Survei, Suami Perlu Tahu
Most Popular
1
Gantengnya Park Bo Gum Pakai Hanbok, Cetak Rekor Dilihat 22 Juta Kali
2
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
3
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
4
Ramalan Zodiak 4 Januari: Cancer Lebih Selektif, Leo Waspada Pihak Ketiga
5
Ramalan Zodiak Cinta 4 Januari: Gemini Menggebu-gebu, Libra Jangan Egois
MOST COMMENTED











































