Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing
Kabar baik untuk penggemar skincare Korea. Sejumlah idol KPop telah mengungkap produk skincare yang mereka gunakan dalam keseharian. Penasaran produk skincare yang digunakan idol KPop?
Idol KPop dikenal memiliki aktivitas padat dan sering memakai riasan makeup. Seperti para penggemar, idol KPop juga menggunakan produk skincare untuk merawat kulitnya agar tetap sehat.
Bukan endorse, deretan idol KPop ini mengungkap produk skincare mereka secara terang-terangan. Kamu pun bisa menyesuaikan produk skincare idola yang cocok dengan kulit wajah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut 5 idol KPop yang 'membocorkan' produk skincare yang digunakan dalam keseharian:
1. Produk Skincare Member TWICE
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: dok. Vlive |
Pasca konser, Nayeon dan Chaeyoung TWICE menyapa penggemar lewat siaran langsung di Vlive. Keduanya pun memutuskan untuk menghapus makeup dan menunjukkan produk skincare yang digunakan.
Dua idol KPop ini mulai menghapus makeup dengan Bioré Japan Perfect Oil. Produk skincare ini dipijatkan pada kulit wajah secara merata untuk menghilangkan riasan makeup yang menempel. Keduanya lalu mencuci wajah dengan pembersih Senka Perfect Whip Cleanser.
Setelah itu, Nayeon TWICE mengenalkan Minon Amino Moist Face Mask yang dianggapnya sebagai sheet mask terbaik. Produk skincare itu memiliki kandungan asam amino yang dapat dalam melembabkan kulit.
2. Produk Skincare Jaehyun NCT
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: YouTube NCT DAILY |
Jaehyun NCT membeberkan produk skincare yang digunakannya dalam episode NCT 127's 24 Hour Relay Cam. Vokalis dan visual NCT ini menuangkan beberapa tetes Kiehl's Calendula Herbal Extract Toner di atas kapas dan mengusapnya ke wajah.
Ia lalu mengoleskan moisturizer Dermo Essential Moisture-RX Recharging dari CORTHE sebagai langkah terakhir. Jaehyun NCT mengungkap ia hanya menggunakan dua produk skincare dalam keseharian.
3. Produk Skincare Somi
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: YouTube Harper's BAZAAR |
Somi membocorkan produk skincare yang digunakannya pada penggemar sebelum tidur. Dalam channel YouTube Harper's BAZAAR, idol KPop ini mengaku sudah jarang mengunjungi dokter kulit.
Setelah mencuci wajahnya, Somi menggunakan essence Shiseido Ultimune Power Infusing Concentrate. Produk skincare ini dipilihnya mencegah penuaan pada kulit. Tak cukup satu essence, eks member I.O.I ini juga menggunakan Oxygen O2 Concentrate dari Freihaut.
Walau masih berumur 20 tahun, Somi ingin mencegah kulit keriput sejak dini. Ia menggunakan produk skincare dari Jungsaemmool, Essential Mool Cream yang dibelinya berulang kali.
4. Produk Skincare Key SHINee
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: Instagram bumkeyk |
Key SHINee membeberkan produk skincare yang digunakannya lewat Instagram pribadi (@bumkeyk). Ia mengunggah sebuah video dan menunjukkan cara memakai Harakeke Firming Seed Cream dari The Saem.
Di awal video, Key SHINee terlihat mengelap wajahnya setelah mencuci muka. Ia lalu meratakan produk skincare itu di wajahnya dan membiarkannya kering merata.
5. Produk Skincare Eric Nam
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: YouTube Harper's BAZAAR |
Eric Nam memiliki kulit wajah yang cenderung sensitif. Ia pun mengungkap produk skincare yang digunakannya sebelum tidur dalam channel YouTube Harper's BAZAAR.
Setelah mencuci wajahnya, Eric Nam menggunakan toner Coconut Water Hibiscus + Rosehip dari Solved Skincare. Ia langsung mengusap beberapa tetes produk skincare ini secara merata pada wajah.
Solois berumur 32 tahun ini juga menggunakan essence Fresh Black Tea Kombucha Facial Treatment. Setelah itu, ia menggunakan produk skincare Clinique Dramatically Different Hydrating Jelly dan serum L'OCCITANE Immortelle Overnight Reset Oil-In-Serum.
(rcp/rcp)
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan












































Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: dok. Vlive
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: YouTube NCT DAILY
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: YouTube Harper's BAZAAR
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: Instagram bumkeyk
Produk Skincare 5 Idol KPop Terungkap, Ini Rahasia Punya Wajah Glowing Foto: YouTube Harper's BAZAAR