Serba-serbi Skincare Probiotik yang Jadi Tren Kandungan Perawatan Kulit
Probiotik menjadi salah satu bahan skincare yang kini tengah populer saat ini. Sejumlah brand kecantikan menginfuskan bahan probiotik dalam produk skincare mereka. Apa itu skincare probiotik?
Baru-baru ini Laneige memperkenalkan kembali produk unggulannya Water Sleeping Mask dengan menambahkan formula Probiotic Complex. Tak hanya Laneige, sejumlah skincare Korea juga menggunakan probiotik dalam kandungannya. Misalnya saja moisturizer 'Innisfree Derma Formula Green Tea Probiotics Cream' hingga essence dari Cosrx 'Galactomyces 95 Tone Balancing Essence'.
Skincare probiotik
Probiotik adalah mikroorganisme yang ada di sistem pencernaan manusia yang berupa bakteri dan jamur. Probiotik biasanya terkandung dalam makanan seperti produk susu dan turunannya. Namun kini probiotik dimanfaatkan juga untuk skincare. Probiotik yang terkandung dalam skincare adalah jenis lactobacillus.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Skincare yang mengandung probiotik Foto: LANEIGE |
Cara kerja skincare probiotik
Seperti yang kita tahu bahwa probiotik adalah bakteri baik yang dapat memberikan manfaat positif bagi organisme lainnya. Untuk kulit, probiotik cara kerjanya sama seperti di sistem pencernaan. Probiotik membantu menyeimbangkan kondisi kulit.
Peneliti dari Rumah Sakit di Iran menjelaskan tentang potensi probiotik sebagai mikroorganisme yang bisa mengatasi jerawat. Berdasarkan penelitian tersebut diketahui bahwa probiotik bisa memperkuat pertahanan alami kulit terhadap jerawat.
Manfaat skincare probiotik
Dalam acara virtual Laneige yang memperkenalkan kembali Water Sleeping Mask, Senin (18/1/2021), pakar kecantikan dr.Dina, M.Biomed(AAM) menjelaskan sejumlah manfaat probiotik pada kulit.
"Manfaatnya banyak banget. Dapat mengurangi inflamasi dan menenangkan kulit, memperkuat skin barrier. Probiotik yang dipakai secara topikal juga dapat membantu kelembapan kulit. Selain itu untuk mencerahkan, dan meminimalisir kerusakan kulit karena sinar matahari," jelas dr. Dina menjelaskan manfaat skincare probiotik.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen












































