Cerita Bubah Alfian Transformasi Penampilan hingga Melakukan Operasi Plastik
Makeup artist langganan selebriti Bubah Alfian sempat mengejutkan jagad media sosial dengan penampilan barunya. Bubah mengakui bahwa dia telah melakukan rhinoplasty atau operasi plastik hidung dan implan dagu.
Kepada Wolipop, Bubah menceritakan transformasi penampilannya hingga memutuskan operasi plastik. Makeup artist 33 tahun itu mengungkapkan alasannya mulai dari bully sampai terpengaruh oleh teman-teman fashion stylist yang memberikan saran untuknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi saya dulu sering dapat bully teman-teman di Instagram, dan juga teman-teman di kehidupan real. Hidungnya gede kaya tomat. Cukup lama untuk memutuskan ini (operasi plastik). Saya pakai filler dulu," ungkap Bubah dalam wawancara bersama Wolipop belum lama ini.
Bubah Alfian Foto: dok. Instagram |
Bubah Alfian mengaku bahwa transformasinya dimulai sejak lima tahun lalu. Kala itu dia mulai sadar dengan penampilannya karena bisa dikatakan dia sudah masuk ke dunia selebriti.
"Transformasi saya dimulai sejak saya kenal teman-teman fashion stylist yang mengajarkan saya memadukan baju, dan care dengan penampilan. Sekitar lima tahun lalu. Saya juga jadi brand ambassador untuk beberapa brand, saya mulai banyak pemotretan dan sadar saya harus menjaga penampilan," tambah Bubah.
Meski begitu, ada masalah dengan fillernya yang membuat hidung Bubah menjadi bengkak. Akhirnya diperbaiki oleh penyanyi dan ahli bedah plastik dr. Tompi yang mengangkat fillernya dan menggantinya menggunakan implan.
Setelah memasang implan, ternyata kembali ada masalah, padahal diungkapkan oleh Bubah dia sudah cukup puas dengan implan tersebut. Akhirnya, dia kembali melakukan rhinoplasty, tapi kali ini diambil dari tulang rawan di bagian telinganya yang dipasang di hidungnya.
"Tadinya takut banget melakukan operasi plastik, mengapa saya bertahun-tahun baru berani melakukannya. Tapi setelah tahu prosesnya saya nggak takut karena ditinggal tidur, bangun-bangun sudah berubah," terang Bubah Alfian.
(kik/kik)
Pakaian Wanita
Rahasia Outfit Biar Nggak Monoton, Outer Cantik Bisa Jadi Pilihan yang Tepat
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump












































